JAKARTA–Kepergian Lina, mantan istri Sule, masih menyisakan duka yang mendalam bagi keluarganya. Terutama bagi anak sulungnya, Rizky Febian. Malam sebelum sang Lina meninggal, Rizky masih sempat bertemu.
Rizky Febian mengaku sempat memiliki firasat sebelum sang mama pergi untuk selama-lamanya. Ada hal tak biasa yang diucapkan oleh ibunda beberapa hari sebelum meninggal dunia.
BACA JUGA:Â Pengacara Ungkap Penyebab Meninggalnya Lina Mantan Istri Sule
Rizky Febian mengaku jika dirinya sempat bertemu sang mama beberapa sebelumnya. Saat itu dia bertemu sang mama di Garut, Jawa Barat. Hal itu pula yang membuat Rizky begitu sedih saat mengetahui kabar sang mama telah tiada.
“Yang buat saya sedih adalah ketika pulang ke Jakarta, malam sebelumnya saya sempat ketemu,” kata Rizky.
Rizky Febian mengaku jika dirinya sempat punya firasat tak enak sebelum sang mama meninggal. Sebab sang mama tiba-tiba mengajaknya bertemu dan mengucapkan hal yang tak biasa.
“Firasat Iky sudah enggak enak, karena mama tiba-tiba minta ketemu, kumpul. Terus tiba-tiba mama menceritakan bahwa dia seolah diantarkan ke surga, mama melihat air terjun dan segala macem,” ucap Rizky.
Rizky Febian mengaku jika dirinya mengetahui kabar kepergian sang mama dari adik perempuannya, Putri Delina. Dia pun kaget mendengar kabar tersebut.
BACA JUGA:Â Mantan Istri Sule Meninggal Dunia Usai Shalat Subuh
“Kaget Ikky karena baru sampai Jakarta lagi edit video, tiba-tiba ditelepon bahwa mama udah nggak ada,” ungkapnya.
Rizky Febian pun langsung bergegas menuju Bandung. Dia langsung menyambangi ke rumah ibunda.
“Tadi pagi Ikky langsung ke sini,” ucap Rizky Febian. []
SUMBER: MERDEKA