PRESIDEN Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara puncak resepsi 1 abad Nahdlatul Ulama (NU) di Sidoarjo, Jawa Timur. Jokowi sempat menyampaikan rasa kagum kepada drumband yang mengisi acara puncak resepsi tersebut saat mereka membawakan nada lagu We Will Rock You.
“Tadi saya kagum betul, drumband, drumbandnya Banser, tadi yang dibawakan We Will Rock You, itu biasa yang dinyanyikan oleh Freddie Mercury dari Queen,” ujar Jokowi sambil disambut tepuk tangan hadirin, Selasa (7/2/2023).
Jokowi kemudian berkelakar dengan menyebut kini Banser menyukai band Queen.
“Sekarang Banser sudah seneng Queen,” ucap Jokowi.
BACA JUGA:Â Kasus Jiwasraya-Indosurya Rugikan Triliunan Rupiah, Jokowi: Hati-hati, yang Nangis Rakyat
Pernyataan Jokowi itu disambut tawa para hadirin. Ketua GP Ansor yang juga Menteri Agama yakni Yaqut Cholil Qoumas.
Terik matahari terlihat sangat menyengat di acara tersebut. Jokowi pun meminta para hadirin yang hadir di acara itu tidak khawatir dengan terik matahari, sebab terkena matahari di pagi hari, kata Jokowi, bagus untuk kesehatan.
“Bapak ibu sekalian, panas? Panasnya pagi hari ini adalah panas yang sehat karena vitamin D bagus untuk meningkatkan kekebalan tubuh, jadi panas yang sehat,” ucap Jokowi.
Jokowi kemudian mengucapkan terima kasih kepada NU. Menurut Presiden Jokowi, selama satu abad ini NU telah memberikan kebaikan untuk Indonesia.
“Atas nama rakyat Indonesia, saya mengucapkan ta’niyah dan syukur mengucapkan tasyakur terima kasih, dan bersyukur atas peran NU untuk bangsa dan negara. Selama 1 abad NU telah memberikan warna yang luar biasa untuk ibu pertiwi Indonesia,” kata Jokowi. []
SUMBER: DETIK