DALAM terjemahan kitab Nashahiul Ibad karya Ibnu Hajar Al Asqolani ditulis:
Utsman Radiyallahu Anhu berkata, “Hendaknya seorang mukmin takut dalam enam hal, yaitu:
1. Takut kepada Allah kalau-kalau Allah mencabut keimanan darinya;
2. Takut kepada Malaikat khafadah kalau-kalau mereka menuliskan sesuatu yang memalukan pada hari kiamat
BACA JUGA: Begini Cara Nabi Musa Mengatasi 3 Ketakutannya
3. Takut kepada setan kalau-kalau mereka merusak pahala amalnya;
4. Takut kepada malaikat Izrail kalau-kalau dia mencabut nyawa dalam keadaan lupa diri kepada Allah;
5. Takut kepada dunia kalau-kalau dunia itu membuat dia terlena;
6. Takut kepada keluarganya sendiri kalau-kalau dia menyibukkan mereka dan mereka pun menyibukkannya, sehingga lupa akan mengingat Allah.
Penjelasan:
Malaikat Hafadzah ialah malaikat penulis amal sesuai dengan perkataan Utsman bin Affan bahwa Ibnu Mas’ud suka berdo’a dengan do’a berikut ini:
BACA JUGA: 3 Resep Jadi Orang yang Dicintai dari Ustman bin Affan
“Ya Allah, seungguhnya aku memohon keimanan kepada-Mu yang tidak pernah pudar, kenikmatan yang tidak pernah habis, bidadari surga yang selalu suci, dan berilah aku kedudukan yang dapat mendampingi kedudukan Nabi Muhammad ﷺ di dalam syurga yang paling tinggi dan kekal abadi.” []