ORANG Berakal Tidak Akan Pernah Menukar Kebahagiaan Abadi dengan Kenikmatan Semu Sesa’at.
Dunia Hanyalah Permainan, Senda Gurau, Perhiasan, Saling Membanggakan dan Memperbanyak Materi.
Duh, Betapa Kerugian Orang Yang Tertipu Kehidupan Dunia.
Dunia Bukanlah Tujuan, Tapi Sarana.
Dunia Bukanlah Untuk Dunia, Tapi Dunia Untuk Menyampaikan Ke Akhirat.
Jalan Ini Jalan Panjang.
Penuh Godaan, Ujian, Tantangan dan Rintangan.
Ingatlah Selalu Penghancur Semua Kenikmatan, Yaitu Kematian!
Di Sana Ada Sakaratul Maut. Fitnah Kubur. Nikmat dan Adzab Kubur.
Kiamat Besar. Padang Mahsyar. Hisab (Perhitungan) dan Pembalasan.
Akankah Kita Mendapat Syafa’at Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam?
Akankah Kita Mendapat Minum di Al-Haudh, Telaga Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam?
Ada Shirath, Jembatan Yang Lebih Lembut dari Sehelai Rambut dan Lebih Tajam dari Pedang?
Ada Surga dan Neraka.
Ada Ridha dan Murka ALLAH?
Akankah Kita Memandang Wajah ALLAH Yang Maha Mulia?
Ya ALLAAAH, Sayangilah HambaMU Yang Lemah Ini.
Renungkanlah!
Sumber Kitab “Mata Air Inspirasi” Karya Abdullah Hadrami. []
Akhukum Fillah
Abdullah Sholeh Hadrami
Ingin download video, audio dan tulisan serta info bermanfaat ? Silahkan bergabung di Channel Telegram kami;
Channel YouTube