PALEMBANG — Beredar sebuah video dua orang anggota polisi melakukan sujud syukur di atas lahan bekas kebakaran. Polisi tersebut diketahui sebagai anggota satgas karhutla. Mereka rupanya sangat bersyukur karena hujan yang ditunggu-tunggu akhirnya turun.
Di akun instagram @plg_dor ditulis hujan perdana mengguyur Sumatera Selatan, Kasat Binmas Polres Muba (Musi Banyuasin) Iptu Riky sujud syukur di tengah lahan yang terbakar saat dirinya sedang bertugas memadamkan api yang terbakar.
https://www.instagram.com/p/B1quCesguaG/
Di bawah guyuran hujan usai bersujud, dua anggota Polri ini kemudian berdoa sambil berucap Alhamdulillah. “Alhamdulilah hujan,” ucap Iptu Riky, anggota Polri yang melakukan sujud.
BACA JUGA: 60 Hektar Hutan di Aceh Kebakaran, Hujan Es Turun di 5 Desa
Diketahui, sudah ribuan hektar lahan terbakar di wilayah Sumatera Selatan, beberapa daerah rawan Karhutla yakni Ogan Ilir, Musi Banyuasin, Banyuasin, Ogan Komering Ilir, Muara Enim, Lahat, Pali dan Pagaralam.
Terkadang dalam satu hari, ada beberapa titik panas yang muncul membuat 5 unit waterbombing yang siaga harus dikerahkan ke lokasi kebakaran.
BACA JUGA: Asap Akibat Karhutla di Riau bikin Mata Warga Pedih
Kemarau yang melanda wilayah Sumatera Selatan telah berlangsung kurang lebih tiga bulan. Hutan dan lahan yang kering lebih mudah terbakar selain itu, faktor angin kencang menyulitkan satgas karhutla untuk memadamkan api. []
SUMBER: OKEZONE