JAKARTA–Artis Meisya Siregar memutuskan untuk menutup auratnya dengan berhijab. Meisya memutuskan berhijab di hari-hari terakhir Ramadhan 1440 Hijriah.
“Sejak 10 hari terakhir Ramadhan (berhijab). Alhamdulillah, (di momen) malam lailatul qodar, keinginan itu muncul menggebu-gebu,” ucap Meisya Siregar di Hotel Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (12/6/2019).
BACA JUGA:Â 8 Fakta Hijrah Teuku Wisnu
Meisya mengaku, keinginannya untuk berhijab sebenarnya sudah muncul sejak 8 tahun silam. Namun istri Beby Romeo ini baru siap secara fisik dan mental di tahun ini.
“Sebenarnya dari aku umrah pertama sekitar anak umur 5 tahun atau sekitar 8 tahun lalu (pengin berhijab). Umrah kemarin, setahun lalu juga (mau berhijab). Emosional sampai Jakarta gerah lagi kan, kebuka lagi,” paparnya.
Meisya Siregar membulatkan tekatnya untuk berhijab di bulan Ramadhan. Selain itu, Meisya memiliki doa khusus di bulan penuh berkah tahun ini supaya dimantapkan hati dan pikirannya untuk menutup aurat. Meisya Siregar bersyukur akhirnya keinginan untuk berhijab terkabulkan.
BACA JUGA:Â Istiqomah dalam Hijrah
“Ramadhan ini aku punya doa khusus, umur 40 itu kan penentuan dimana mau mengubah diri ke arah yang lebih baik, it’s time,” papar Meisya Siregar. []
SUMBER: TABLOID BINTANG