PAGI hari merupakan waktu yang paling menenangkan. Mengapa? Sebab, suasana pagi membawa kesejukan. Di mana, polusi belum nampak. Tanaman terlihat lebih segar. Burung-burung berkicauan.
Hanya saja, suasana pagi seringkali banyak dilewatkan. Ada beberapa orang yang lebih memilih bangun siang daripada pagi. Sehingga, keindahan pagi hari tidak dapat ia rasakan. Padahal, suasana pagi merupakan anugerah dari Allah SWT bagi kita.
Mereka yang bangun siang, tidak bisa bangun pagi, kebanyakan disebabkan tidur terlalu larut. Padahal, sudah jelas bahwa tidur larut malam itu dilarang. Selain tidak dianjurkan dalam Islam, juga akan mengganggu kesehatannya. Salah satu hal yang membuat depresi itu akibat bangun siang.
Depresi adalah suasana hati yang buruk dan berlangsung selama kurun waktu tertentu. Profesor dalam bidang kesehatan jiwa Universitas Columbia New York dalam penelitiannya menemukan bahwa ada kaitan yang erat antara aktivitas tidur terlalu larut dan susah bangun pagi dengan depresi. Salah satu alasan orang mengatakan mereka tidak suka pagi adalah bahwa mereka tidur terlalu larut.
Bangun pagi akan memberi waktu yang lebih untuk melakukan berbagai aktivitas, sementara saat telat bangun akan membuat semua kegiatan terburu-buru. Inilah yang membuat seseorang yang bangun telat akan mengalami mood yang buruk dan dalam jangka panjang akan mengalami depresi berat.
Tentu Anda tak ingin mengalami hal seperti itu bukan? Oleh sebab itu, hindarilah tidur terlalu larut, agar Anda bisa bangun pagi hari. Hingga, Anda dapat merasakan kenyamanan pagi. Dan Anda pun dapat menerima aura positif. Dengan begitu, hari Anda akan dilewati dengan suasana hati yang menyenangkan. []