JAKARTA – Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia Kota Administrasi Jakarta Barat, KH Munahar Muhtar, mengajak umat Islam menjaga keimanannya dan jangan sampai tergoda dengan bujukan pemberian materi.
“Jangan karena uang Rp 100 ribu bahkan Rp 1 juta tetapi nasib ke depannya menjadi seorang yang tidak mempunyai pendirian,” ujar muhtar seperti dikutip dari EraMuslim (10/4) malam kemarin.
Dia menjelaskan Umat Islam wajib hukumnya memilih pemimpin dari golongan Islam, dan haram mengangkat pemimpin dari golongan umat lain.
“Kita kembalikan pemimpin Jakarta untuk umat Islam,”ujarnya
Kendati demikian, dia menekankan MUI secara institusi tidak membolehkan mendukung, memilih mengarahkan pada salah satu paslon, namun untuk Jakarta Barat, MUI mewajibkan umat Islam Jakarta Barat memilih pimpinan dari umat Islam. []