USTAZ Abdul Somad (UAS) menjelaskan tentang sifat-sifat orang yang membela agama Allah SWT. Hal ini disampaikannya dalam sebuah kajian yang diunggah salah satu akun Youtube.
UAS mengatakan, sifat orang yang membela agama Allah yaitu tidak mempunyai rasa takut dan rasa sedih.
Tidak takut di sini, kata UAS, bukan tidak takut mati, bukan tidak takut kehilangan anak-istri, atau tidak takut harta diambil orang. Rasa takut seperti itu tetap ada.
UAS menambahkan, selagi manusia hidup, masih bernyawa, maka rasa takut itu ada di setiap manusia. Bahkan dalam hal ini setan pun membisikan agar manusia takut terhadap hal-hal tersebut.
Namun ketika rasa takut itu terus dihembuskan setan, seorang muslim harus melawan dengan kalimat La Ilaha Illallah. []