JAKARTA—Kunjungan Dr. Zakir Naik ke Indonesia ternyata tidak hanya disambut oleh ulama Indonesia saja. Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla juga menyambut kedatangan ulama terkenal dari India itu di rumah dinasnya.
Menurut salah satu panitia penyelenggara safari dakwah Zakir Naik di Indonesia Chandra Yulistia mengatakan pertemuannya itu berlangsung selama dua jam.
“Pertemuannya itu belangsung selama dua jam pada Sabtu (4/3/2017) malam di rumah dinas Jusuf Kalla, Jl Dipenogoro, Jakarta.”
Selain itu, Jusuf Kalla juga menjamu makan malam malam Dr. Zakir Naik di ruangan makannya.
“Selama dua jam itu, mereka tidak hanya bertemu saja. Tetapi ada makan malam juga, yang sudah disiapkan Jusuf Kalla,” kata Chandra, dilansir kumparan, Senin (6/3/2017).
Chandra menceritakan, Dr. Zakir Naik dan Jusuf Kalla mengaku sudah lama mengidamkan untuk bertemu. Akhirnya, baru akhir pekan kemarin terwujud pertemuan itu.
“Mereka saling menunggu untuk bertemu, baru akhir pekan kemarin terlaksana pertemuan tersebut,” kata Chandra.
Pertemuan itu berlangsung secara tertutup, para tamu yang hadir pun dilarang membawa telepon seluler masuk ke dalam Rumah Dinas.
Chandra mengaku, dirinya tidak masuk ke dalam rumah dinas. “Hanya menunggu diluar rumah dinas,” ungkapnya.
Dalam pertemuan tersebut, kedua orang hebat itu ditemani oleh beberapa panitia safari dakwah, dan pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI), sebuah organisasi yang diketuai Jusuf Kalla.
Menurut penjelasan dari panitia safari dakwah yang mendampingi Zakir Naik dalam pertemuan tersebut, “Keduanya saling memperkenalkan diri, berdiskusi dan memaparkan program-program.”
Zakir Naik pekan ini berada di Indonesia untuk koordinasi dengan panitia soal penyelenggaraan safari dakwah selama sepekan pada akhir Maret nanti. []