RAMADHAN adalah bulan ke-9 dari kalender hijriah. Ramadhan merupakan bulan ketika Quran sepenuhnya diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW.
Puasa di bulan Ramadhan adalah salah satu dari lima rukun Islam. Puasa dimulai dari matahari terbit hingga terbenam. Menurut ajaran Islam, itu adalah bulan ketika Quran diturunkan ke surga terendah, untuk diwahyukan kepada Nabi Muhammad SAW melalui melalui malaikat Jibil.
BACA JUGA: Ramadhan dan Alquran
Nabi Muhammad SAW mengatakan kepada semua Muslim bahwa Ramadhan adalah bulan ketika gerbang Jannah dibuka dan gerbang neraka ditutup. Bulan ini berakhir dengan perayaan hari Idul Fitri.
Sama seperti setiap bulan Islam lainnya, Ramadan juga memiliki banyak peristiwa penting yang terjadi di dalamnya sepanjang sejarah. Ini penting untuk diketahui oleh setiap Muslim.
Berikut tanggal dan peristiwa penting yang terjadi di bulan Ramadhan dalam catatan sejarah:
1 Ramadhan: Kelahiran Syekh Abdul Qadir Jailani.
2 Ramadhan: Diturunkannya Taurat kepada Nabi Musa.
10 Ramadhan: Wafatnya Khadijah binti Khuwaylid, istri pertama Nabi Muhammad SAW.
12 Ramadhan: Diturunkannya Injil kepada Nabi Isa.
15 Ramadhan: Kelahiran Hasan bin Ali, cucu Nabi SAW.
17 Ramadhan: Wafatnya Aisyah Binti Abu Bakar, istri Nabi SAW.
17 Ramadhan: Wafatnya Ruqayyah, putri Nabi SAW sekaligus istri Utsman bin Affan.
17 Ramadhan: Muslim memenangkan Perang Badar.
17 Ramadhan: Ditunkannya Alquran kepada Nabi Muhammad SAW.
18 Ramadhan: Diturunkannya Zabur kepada Nabi Daud..
19 Ramadhan: peristiwa penyerangan terhadap Ali bin Abi Thalib.
20 Ramadhan: Penaklukan Mekah (Fathu Mekah) oleh Nabi Muhammad SAW.
21 Ramadhan: Kematian Ali bin Abi Thalib setelah terluka akibat serangan pedang.
BACA JUGA: 6 Peristiwa bersejarah penting di bulan Ramadhan
Selain itu, pada bulan Ramadhan juga terdapat satu malam yang mulia, bahkan lebih mulia daripada seribu bulan. Umat Muslim biasanya berdoa di malam penuh berkah itu untuk mencari rahmat dan pengampunan Allah. Banyak yang mengatak malam Lailatul Qadar biasannya jatuh pada salah satu malam di penghujung Ramadhan. []
SUMBER: THE ISLAMIC INFORMATION