BANDUNG – Mantan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Selatan Irjen Agung Budi Maryoto resmi menjabat sebagai (Kapolda) Jawa Barat.
Agung yang didampingi sang istri tiba di Polda Jabar sekitar pukul 7.30 WIB. Keduanya langsung disambut rangkaian kesenian Sunda.
Dalam upacara pisah sambut, Agung mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menjaga kondusifitas keamanan di Jabar.
“Terima kasih kepada seluruh pejabat Polda Jabar atas semangat kerja, dukungan, dan kinerja selama ini. Saya harap, ke depannya kita bisa bersinergi dalam menjaga Kamtibnas,” ucapnya di Polda Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Bandung, Jumat (8/9/2017).
Dalam upacara tersebut Agung mengingatkan jajarannya aan agenda besar yang telah menanti di depan, yakni pilkada serentak 2018.
“Semoga kita jajaran Polda Jabar mampu menjaga pesta demokrasi nasional ini,” tegasnya.
Kepada mantan Kapolda Jawa Barat sebelumnya Anton Charlian, Agung mengucapkan selamat jalan dan sukses di tempat barunya sebagai Wakil Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri (Lemdikpol).
Pergeseran posisi di Polda Jabar tersebut berdasarkan telegram Kapolri nomor ST/2032/VIII/2017 tertanggal 25 Agustus 2017.
Posisi Irjen Agung Budi Maryoto sebagai Kapolda Sumatera Selatan digantikan Irjen Zulkarnain.
Posisi Irjen Zulkarnain sebagai Kapolda Riau, digantikan Brigjen Nandang yang sebelumnya menjabat Kapolda Sulawesi Barat. Kemudian, posisi Nandang digantikan oleh Brigjen Baharudin. []