MALAYSIA–Biasanya anak-anak mengisi liburan sekolahnya dengan main-main seperti main bola atau bermain game. Namun tidak bagi seorang anak dan temannya di Taman Desa Baiduri, Cheras, Kuala Lumpur, Malaysia. Mereka punya kegiatan unik saat berlibur. Mereka memilih menghabiskan waktu liburnya dengan kegiatan positif yakni membersihkan mushala.
Kisah itu dibagikan warga Twitter @adhanazrx. Dia menjumpai anak tersebut mulai membersihkan mushala sejak pagi.
“Aku bertemu bocah di Surau Baiduri, dia dan kawan-kawannya sedang memberihkan surau karena bosan libur sekolah,” kata @adhanazrx, Kamis (5/12/2019).
BACA JUGA:Â Traveler, Ini 8 Tips Liburan di Musim Hujan
Dia bercerita, beberapa anak juga menjadi bilal di sebuah mushala. Bahkan saat waktu shalat tiba, mereka menjalankan shalat berjemaah.
Menurut lapran Harian Metro, bocah tersebut bernama Muhammad Fikri Aminuddin. Dia mengatakan, sebelum libur sekolah telah melakukan aktivitas ini.
“Kini, saya berpeluang melakukannya setiap hari karena aktivitas ini dapat menghilangkan bosan saat libur sekolah,” ujar Fikri.
BACA JUGA:Â Ini 5 Tempat Bersejarah yang Cocok untuk Liburan
Selama membersihkan mushala, dia menyapu lantai, mengepel, dan membersihkan karpet.
“Saya merasa puas dapat melakukan aktivitas ini karena melihat surau dan kawasan sekitarnya bersih. Kalau boleh, saya mau ajak rekan lain untuk turut serta,” kata Fikri.
Fikri mengatakan, punya cita-cita sebagai pengumandang azan di masjid negeri Malaysia. []
SUMBER: HARIAN METRO