WAKIL Presiden ke 10 dan 12 RI, Jusuf Kalla (JK), mendampingi calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan berkunjung ke Bone Sulawesi Selatan (Sulsel) untuk kampanye. Anies menghormati Jusuf Kalla yang mengantarnya secara khusus ke kampung halamannya.
“Jadi hari ini alhamdulillah kami tiba di Bone, Sulsel, dan bersyukur sekali hari ini bersama dengan Pak JK. Ini adalah tempat kelahiran beliau, kampung halamannya dan kami datang ke sini diantar khusus oleh Pak JK. Dan ini adalah sebuah kehormatan tersendiri,” ungkap Anies, dalam keterangan tertulis, Rabu (17/1/2024).
Anies tiba di Bandara Arung Palakka, Bone, pagi ini. Ketibaannya disambut warga.
Anies mengaku merasakan semangat perubahan dari warga Bone. Anies mengatakan banyak warga menitipkan harapan untuk hidup lebih baik.
BACA JUGA: Begini Pengakuan Pria yang Ancam Tembak Anies di Kaltim
“Hari ini ada kegiatan teman-teman pendukung, simpatisan masyarakat Bone. Kami yakin perubahan itu bergaung kuat di Bone, dan di Sulsel merasakan makin hari makin besar masyarakat yang menitipkan harapan untuk perubahan,” terangnya.
Dia menuturkan berkunjung ke Bone merupakan rangkaian dari kampanye dirinya di Pulau Sulawesi. Dia menyebut sebelumnya telah ke Sulawesi Utara dan Tenggara.
“Kami datang ke Sulsel dan Makassar sekitarnya ini, adalah tempat yang di sisi lain dari Pulau Sulawesi. Jadi kami mau menjangkau semua. Karena itulah kami di Bone. Kemarin Sulut, Sulawesi Tenggara sudah, jadi bergiliran,” sambungnya.
Masih berdasarkan rilis Anies, ada seorang warga bernama Ani yang mengemukakan harapan agar pemimpin yang akan datang mengedepankan keadilan. Ani mengatakan ingin pembangunan dapat dirasakan seluruh masyarakat.
“Kami inginnya adil saja, Pak. Jadi daerah seperti Bone ini diperhatikan juga. Jadi harga-harga di sini biar murah, anak-anak kita gampang cari kerja,” ucap Ani.
Anies akan melakukan kampanye di Lapangan Sepak Bola Cina, Bone. JK menyebut ini adalah kali pertama dirinya turut serta dalam kampanye pemilihan presiden (pilpres) Anies.
“Ini pertama kali (ikut Anies kampanye), karena sekalian pulang kampung. Kalau bukan ke Bone, saya juga tidak ikut,” kata JK.
Anies dijadwalkan akan melanjutkan kampanye ke Barru, sambil menghadiri acara di Pondok Pesantren DDI Mangkoso. JK rencananya juga akan hadir di Pondok Pesantren DDI Mangkoso.
Anies Makan Malam-Sarapan di Kediaman JK
Sebelum bertolak ke Bone pagi tadi, Anies sarapan bersama JK di kediaman JK, Kota Makassar. Anies menyantap Nasi Kuning dan Coto Makassar.
“Nasi kuningnya itu lengkap. Ada sayur, bistik, dan ikan. Jadi dapat energi besar untuk hari ini,” ungkap Anies.
BACA JUGA: Anies Sebut Ancaman Keselamatan Masuk Pidana, Bukan Kebebasan Bicara
Keduanya sarapan ditemani istri JK, Mufidah Jusuf Kalla dan Fery Farhati. Untuk diketahui Anies dan istrinya bermalam di kediaman JK.
Semalam, Selasa (16/1), JK menjamu Anies di Rumah Makan Tumbak Kayubangkoa, Makassar. JK disebut mengajarkan Anies cara meracik sambal yang nikmat sambil makan berbagai menu berbahan dasar ikan.
“Ikannya enak-enak semua. Masakannya juga enak. Lalu sambalnya. Tadi saya diajarkan Pak JK, campur sambalnya itu. Jadi dimakannya tidak satu-satu,” ungkap Anies. []
SUMBER: DETIK