KASIH Ibu itu seperti bulan yang tak pernah meninggalkan mentari. Kasih Ibu itu bagaikan awan yang selalu setia mendampingi birunya langit. Kasih Ibu itu seperti bintang yang selalu temani malam gulita. Kasih Ibu itu seperti udara yang tak pernah habis untuk bernapas.
Kasih sayangnya. Cintanya bagaikan lautan yang terbentang hingga kau sendiri tak sanggup mengukur berapa luasnya. Cinta ibu kaya butiran pasir di pantai yang tak bisa kau hitung berapa banyak jumlahnya. Cinta ibu kamu itu lebih setia dari pada legenda rama dan sinta. Begitulah cinta sosok ibu yang selalu menginspirasi hidup ini. Jadi masihkah kamu mencari kasih sayang, cinta yang lebih sempurna daripada kasih sayang, cinta seorang ibu yang Allah SWT ciptakan sebagai manusia yang selalu setia mengucurkan kasih, sayang, dan cintanya.
BACA JUGA: Kasih Sayang Ibu Tak Terkira
Sayang ibu itu kaya sambal lado. Loh kok kaya sambal lado, sih? Ya, kaya sambal lado selalu bikin nagih dan nagih. Benar nggak? Benar dong.
Tapikan sambal lado itu pedes, bisa jadi bikin kamu sakit perut, ya kan? Ya, nggak salah kok. Tapi pedasnya ibaratkan marahnya ibu. Tapi, harus kamu ingat kalau marahnya ibu itu bukan karena beliau benci kamu melainkan karena sayangnya beliau itu terlalu. Ya, terlalu sayang pake banget sama kamu. Begitupun sambal lado. Kalau kamu makannya secukupnya pasti membuat kamu selera makan, bukan? Tapi kalau kamu makannya berlebihan bisa bikin kamu sakit perut, terlebih lagi bisa diare.
Kasih Ibu itu kaya sambal lado. Sekali colek bikin kamu hangat. Ya, hangat kasih sayangnya bisa membuat kamu yang dingin bisa meleleh. Jadi kamu butuh kasih sayang siapa lagi? Masih belum cukup kasih sayang ibu kamu?
BACA JUGA: Menjadi Ibu Betulan Bukan Kebetulan
Jangan kamu pertanyakan lagi seberapa besar, luas, banyaknya kasih, sayang, dan cintanya ibu kamu. Tetapi sebaliknya yang harus kamu pertanyakan seberapa sayang kamu kepada ibumu? Ingatlah itu! Coba kamu renungkan dan pikiran sejenak berapa waktu yang kamu sengaja luangkan untuk me time dengan ibu dan ayah kamu? Berapa lama? Satu, dua, tiga jam atau bahkan tidak ada sama sekali! []