DI zaman Nabi SAW, ada dua orang bersaudara. Yang satu selalu menyertai nabi untuk mencari ilmu, sedangkan yang lain sibuk bekerja.
Lalu, saudara yang bekerja mengadukan saudaranya kepada Nabi SAW. Nabi SAW bersabda, “لعلك ترزق به” barangkali rezeki yang diberikan kepadamu adalah karena dia.
BACA JUGA: Rezeki Seret? Ini 8 Penyebabnya (1)
Hadist di atas diriwayatkan oleh Tirmidzi dari Anas ra.
Adapun fiqhul hadist yang bisa kita simpulkan adalah:
1. Allah selalu menjamin rezeki seseorang yang membantu saudaranya untuk menuntut ilmu.
2. Islam membolehkan memberikan zakat kepada penuntut ilmu dimana mengharuskan ia total dalam menuntutnya sehingga ia tidak bisa mencari nafkah.
3. Boleh jadi rezekimu mengalir dengan derasnya sekarang, karena ada yatim yang engkau sekolahkan, anak dan istri yang engkau nafkahi serta kaum dhuafa yang senantiasa kau santuni.
BACA JUGA: Jangan Pikirkan Rezeki Orang, Pikirkan Amal Kita Sudah Sebesar Apa, Bray
Nabi SAW menuturkan dalam sebuah kata mulianya, “إنما ترزقون وتنصرون بضفائكم” Sesungguhnya kamu diberikan rezeki dan mendapatkan pertolongan disebabkan orang-orang lemah di sekelilingmu. []
Faisal Kunhi
Imam Masjid Sirothol Mustaqim, Ansan Korea Selatan
Gontor, S1 UIN Syarif Hidatatullah Jakarta, S2 : Institut Ilmu AlQuran
*#Share berkahnya ilmu*
*#Join channel Telegram:*
https://t.me/joinchat/AAAAAERt3deogV8PX4M0Qg untuk mendapatkan tulisan saya setiap hari