SAAT ini begitu maraknya pemberitaan tentang virus MERS. Banyak yang menyebutkan bahwa virus ini berasal dari Unta. Tetapi seperti diungkap dalam artikel sebelumnya, bahwa jika betul virus tersebut dari unta kenapa para penggembala unta tidak terinfeksi?
Allah menciptakan semua makhluk tidak dalam keadaan cacat. Semuanya pasti memiliki kelebihan. Tidak terkecuali bagi hewan khas Timur Tengah yang satu ini.
Firman Allah SWT, “Maka apakah mereka tidak memperhatikan unta, bagaimana dia diciptakan? Dan langit, bagaimana ia ditinggikan? Dan gunung-gunung, bagaimana ia ditegakkan? Dan bumi, bagaimana ia dihamparkan? Maka berilah peringatan, kerana sesungguhnya kamu hanyalah orang yang memberi peringatan.” (QS. Al Ghasiyah: 17-21).
BACA JUGA: Rasulullah dan Untanya
Dalam ayat diatas, Allah mengisyaratkan bahawa segala sesuatu yang Dia ciptakan sebenarnya adalah sebuah tanda, yaitu lambang dan peringatan bagi manusia agar berfikir. Berpikir tentang segala sesuatu yang Allah ciptakan pasti memiliki keistimewaan.
Berikut ini beberapa hal atau ciri-ciri keistimewaan unta.
1 Kepala Terlindung Dari Pasir
Karena hidup di padang pasir yang panas dan kering unta memiliki bulu mata sebagai sistem pengaitan dan penapis. Dalam keadaan bahaya, bulu ini secara automatik menutup.
Bulu mata yang saling berkait ini mencegah masuknya debu-debu ke mata. Hidung dan telinga ditutupi oleh bulu panjang agar terlindungi dari debu dan pasir. Lehernya yang panjang memungkinkan haiwan ini mencapai dan memakan dedaunan yang berada 3 meter dari atas tanah.
2 Kaki Yang Sesuai Dengan Semua Jenis Tanah
Kakinya memiliki dua jari kaki yang dihubungkan dengan bantalan elastis. Struktur ini, yang memungkinkan unta mencengkam tanah dengan kuat, terdiri dari empat bola berlemak. Ini sangat sesuai untuk berbagai jenis keadaan tanah.
Kukunya melindungi kaki dari kemungkinan rosak akibat benturan. Lututnya tertutup kapalan, yang terbentuk dari kulit sekeras dan setebal tanduk. Ketika haiwan ini berbaring di pasir yang panas, struktur berkapalan ini melindunginya dari luka akibat permukaan tanah yang sangat panas.
BACA JUGA: Unta yang Berbicara di Depan Rasulullah
3 Bonggol Unta Sebagai Simpanan Makanan
Bonggol unta, menyediakan lemak simpanan makanan bagi haiwan ini secara berkala ketika ia mengalami kesulitan makanan dan kelaparan.
Dengan sistem ini, unta dapat hidup hingga tiga hari tanpa air. Selama masa ini, unta kehilangan 33% berat badannya. Dalam keadaan yang sama, seorang manusia akan kehilangan 8% berat badannya dan meninggal dalam waktu 36 jam, dan kehilangan seluruh air dari tubuhnya.
4 Bulu Tebal Yang Menyekat Panas
Bulu tebal ini terdiri atas rambut yang tebal dan kusut, yang tidak hanya melindungi tubuhnya dari kondisi cuaca dingin maupun panas, tetapi juga mengurangi kehilangan air dalam tubuhnya. Unta Dromedari dapat memperlambat penguapan air dengan meningkatkan suhu tubuhnya sampai 41C.
Dengan cara ini, ia mencegah kehilangan air. Dengan bulu tebalnya, unta dapat bertahan hidup dengan suhu hingga 50C di musim panas dan hingga -50C di musim dingin. []