DALAM kehidupan sehari-hari, kita menyaksikan betapa banyak orang merasa tertekan oleh berbagai masalah dan tantangan. Sabar, maka dari itu, sering kali dianggap sebagai salah satu kunci untuk menghadapi segala ujian hidup tersebut. Ustadz Adi Hidayat (UAH) membahas pentingnya kesabaran dan nilai-nilai yang terkandung di dalam sifat sabar.
Sabar tidak hanya sekadar menunggu, tetapi juga melibatkan usaha dan pengharapan. “Ternyata sabar itu mahal,” ungkap UAH.
Menurut UAH, kesabaran bukanlah hal yang mudah, melainkan sebuah usaha yang memerlukan komitmen dan ketahanan dalam menghadapi berbagai ujian kehidupan.
BACA JUGA: 2 Ekses Potongan Video Ustadz Adi Hidayat soal Musik
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa sabar seringkali muncul dalam konteks masalah yang kita hadapi. Saat berhadapan dengan kesulitan, banyak orang cenderung berdoa kepada Allah, memohon agar diberi jalan keluar.
“Bukankah saat kita punya masalah, kita bermohon kepada Allah? Kita berdoa, kita sholat, kita puasa,” tambahnya.
Simak tauisyah selengkapnya di sini: