KETIKA cuaca sedang panas, minum air es memang menyegarkan. Tak hanya saat cuaca panas, banyak orang juga suka meminum air es ketika mereka minum di kafe atau restoran meski cuaca sedang dingin. Alasannya minum air es bisa menimbulkan efek yang menyegarkan di tenggorokan.
Namun, sayangnya meminum air es terlalu sering ternyata dapat menimbulkan berbagai dampak negatif untuk kesehatan. Berikut di antaranya:
1.Mengganggu Pencernaan
Selain radang tenggorokan, terlalu sering meminum air es juga dapat mengganggu sistem pencernaan. Air es yang kita minum akan memperlambat proses pencernaan. Hal itu disebabkan karena adanya penyempitan pembuluh darah.
BACA JUGA: Amankah Minuman dengan Pemanis Buatan bagi Kesehatan?
2.Menimbulkan Radang Tenggorokan
Radang tenggorokan memang sering dialami banyak orang ketika mereka terlalu sering meminum air es. Meminum air es sendiri akan memunculkan lendir pada lapisan kerongkongan. Hal itu akan membuat tenggorokan rentan mengalami infeksi dan radang.
BACA JUGA: Mengapa Islam Melarang Meniup Makanan dan Minuman?
3.Detak jantung menjadi pelan
Penelitian mengungkap bahwa minum air es bisa merangsang saraf vagus. Saraf vagus adalah saraf yang penting dan mengontrol aktivitas tak sadar tubuh seperti detak jantung. Air es akan mempengaruhi kinerja saraf ini dan menyebabkan detak jantung menjadi lebih pelan.
4.Nutrisi Tidak Terserap Secara Maksimal
Ketika kamu meminum air es, tubuhmu akan mengeluarkan lebih banyak energi untuk mengatur suhu menyesuaikan temperatur tubuhmu. Padahal energi itu sendiri sangat berguna untuk menyerap nutrisi. Jika energi yang dikeluarkan sudah banyak, maka nutrisi pun tidak akan tersera secara maksimal.
Namun minum es bukan berarti berbahaya. Tidak ada yang mengalahkan panas lebih baik daripada segelas air dingin. Air sedingin es adalah obat terbaik untuk suhu panas yang ekstrem. Kegunaan air es tidak hanya membuat tekanan darah Anda terkendali, tetapi juga menjaga organ vital tubuh menjadi dingin dan melindungi dari dampak panas. Minum Air es juga membuat otak manusia rileks dan mengurangi kemungkinan kehilangan kesadaran selama suhu yang sangat tinggi. []
SUMBER: TEEN | DOKTERSEHAT