JAY Kim, Youtuber asal Korea yang merupakan seorang mualaf, membeberkan kisahnya saat memutuskan masuk Islam. Jay Kim diketahui telah menjadi mualaf sejak September 2019. Keputusannya itu mendapat banyak dukungan dari para penggemarnya. Namun, rupanya Jay Kim menyimpan dilema, karena saat itu ibundanya belum memberikan restu untuknya.
Sang bunda ternyata kaget saat Jay Kim memberitahu bahwa dirinya telah jadi mualaf, tepatnya pada September 2019 lalu. Padahal, Youtuber yang dikenal dengan nama Daud Kim ini merasa sudah memberitahukan niatnya menjadi mualaf sejak jauh hari kepada ibunya.
BACA JUGA: Song Bora, Muslimah Korea yang Beken di Sosial Media
Namun, kini sang ibu sudah memberikan restu dan setuju putranya menjadi muslim. Rupanya, Ibunda Jay Kim hanya merasa keputusan sang Putra untuk masuk Islam itu terlalu terburu-buru. Selain itu, dia juga merasa kecewa karena merasa tak diberitahu bahwa Jay Kim sudah masuk Islam.
Dalam sebuah video yang diunggah Jay Kim di YouTube, kesalahpahaman itu terungkap dan akhirnya terselesaikan dengan baik. Ibundanya menyebut dirinya hanya tidak percaya dan sebal soal keputusan Jay Kim menjadi mualaf tanpa memberitahukan dirinya.
“Kenapa kamu kayak gini? Kenapa gak bilang sama ibu? Maaf tadi ibu sempat membentak kamu. Ibu sudah terpikirkan kalau kamu akan jadi muslim nantinya, tapi ini hanya satu tahun setelah kamu belajar soal Islam dan ibu pikir kamu terburu-buru sekali.” ucap ibunda Jay.
BACA JUGA: Begini Cerita Ayana Moon tentang Keluarga dan Agamanya
Pria yang terlahir dengan nama Kim Jaehan itu menjawab pertanyaan ibundanya dengan tenang dan sabar. Menurutnya, ia tidak terburu-buru untuk menjadi muslim dan ia meminta maaf karena tidak memberitahukan kabar mualafnya kepada sang ibu. Ia sudah yakin dari hati dan sudah belajar tentang Islam.
Jay Kim juga memastikan kepada sang ibu jika ini adalah pilihannya menjadi seorang muslim. Video itu berakhir dengan persetujuan ibundanya dan keduanya pun sepakat untuk saling melindungi satu sama lain. []