SEOUL— Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong-un menegaskan terkait ambisi negara tersebut untuk mengembangkan program nuklirnya. Kim juga mengaku bahwa Korut telah mencapai tujuannya untuk menjadi negara nuklir.
“Kita harus memproduksi secara massal hulu ledak nuklir dan rudal balistik, serta mempercepat penyebarannya,” kata Jong-un. Ia juga mengulangi klaimnya, bahwa Korut telah mencapai tujuannya untuk menjadi negara nuklir. tegasnya.
Kim Jong-un menunjukkan bahwa Korut akan terus mempercepat program senjata nuklir yang telah menimbulkan ketegangan internasional dalam beberapa waktu terakhir, terutama dengan Amerika Serikat (AS). Khusus AS, Jong-un kembali menegaskan kalau ia tak gentar dengan ancaman Presiden AS Donald Trump.
“(Korut) dapat mengatasi segala jenis ancaman nuklir dari AS dan memiliki pencegahan nuklir yang kuat, yang mampu mencegah AS bermain dengan api,” kata Jong-un. “Tombol nuklir selalu ada di meja saya, ini bukan pemerasan, tapi kenyataan.” Seperti dikutip dari Channel News Asia, Senin (1/1/2018)
Sepanjang 2017 silam, Korut memang telah melakukan serangkaian tes uji tembak rudal nuklir. Korut mengatakan bahwa program persenjataannya dirancang untuk dapat menargetkan daratan AS. []