KOREA SELATAN—Pemerintah Korea Selatan dilaporkan makin serius untuk menargetkan para wisatawan Muslim. Untuk itu, bisnis pariwisata halal di Korea Selatan kini sedang meningkat pesat, Halallifestyle melaporkan pada Kamis (19/10/2017).
“Ada sekitar 100 ribu wisatawan Muslim yang datang berkunjung ke Korea Selatan tiap tahunnya. Jumlah tersebut meningkat lima kali lipat dibanding tahun 2001 lalu,” kata Kim Jin Woo, CEO Halal Korea Co Ltd, pada acara INHALEC 2017 di Balai Kartini, Jakarta.
Jin Woo menambahkan bahwa banyak perusahaan Korea makin penasaran dan ingin mengetahui lebih jauh lagi mengenai gaya hidup Halal.
“Jumlah Muslim di Korea Selatan hanya sekitar 0,2 persen dari jumlah populasi, namun masyarakat luas kini telah mulai memahami apa itu halal. Tidak hanya itu, banyak mall dan restoran di Korea Selatan yang mulai memberikan fasilitas khusus bagi Muslim,” tambah Kim Jin Woo.
Selain itu ia juga menjelaskan bahwa sebagai bagian sosialisasi bagi masyarakat Korea dan para wisatawan atas pariwisata halal, mereka telah mengadakan sebuah acara khusus yaitu ‘Halal Restaurant Week Korea’ yang memperkenalkan kuliner khas Korea yang halal.
“Kuliner tradisional Korea sebagian besarnya terbuat dari sayuran, yang tentunya aman dikonsumsi oleh wisatawan Muslim,” ungkap Jim Jin Woo. []