BANGLADESH–Jumlah Pengungsi Rohingya yang mengungsi ke Bangladesh sejak pembantaian dilakukan oleh Militer Myanmar pada 25 Agustus lalu, mencapai 313.000, kata seorang jurubicara PBB Senin (11/9/2017).
PBB dan pemerintah Bangladesh mengatakan dalam beberapa hari terakhir, jumlah pengungsi berkurang meskipun situasinya masih bergejolak.
Pada Ahad, PBB mengatakan sekitar 294.000 Rohingya telah tiba, jumalh ini meningkat sebanyak 4.000 orang dari hari sebelumnya.
“Banyak para pengungsi yang masih dalam perjalanan dan berada di pinggir jalan, dan tidak dihitung karena kurangnya mekanisme pelacak yang komprehensif,” kata sebuah laporan koordinasi PBB pada hari Senin.
Penduduk minoritas Muslim Rohingya telah lama mengalami diskriminasi di sebagian besar Myanmar Buddhis, yang menolak kewarganegaraan mereka. []