MEMBINTANGI berbagai film laris, sebut saja Haji Backpacker, Warkop DKI, dan yang terbaru Gundala, sosok Abimana Aryasatya tentunya tak asing lagi bagi penonton layar lebar. Apalagi, sebelumnya pria yang sempat memakai nama Robertino itu juga sudah dikenal publik lewat serial Lupus Milenial.
Lama menghilang, Robertino muncul dengan nama baru, yakni Abimana Aryasatya. Rupanya ada banyak kisah yang dilalui aktor muda pemeran Dono di Warkop DKI itu, mulai dari pencariannya terhadap agama, hingga pergantian namanya yang menyimpan kisah haru.
Pria 38 tahun itu pernah mengalami pasang surut kehidupan. Bahkan, sempat beredar kabar bahwa aktor muslim itu dulunya sempat tak memeluk satu agama apapun.
BACA JUGA:Â Bintangi Film Makmum, Ali Syakieb dapat Pemahaman Baru soal Shalat
Abimana yang mengaku masa kecilnya berantakan karena ditinggal sang ayah pun menjelaskannya. Dulu dia memang sempat kabur dari tempat tinggalnya di kawasan Jakarta Barat. Kala itu, dirinya sering tidur di berbagai tempat termasuk musala.
“Gue jarang tidur di rumah. Kayak kabur dan seringnya kalau malam tidur di Musala,” ujar Abimana seperti dikutip dari Detik, beberapa tahun lalu.
Sang penjaga musala kerap memperhatikan kehadiran Abi kecil. Hingga suatu malam dirinya dibangunkan dan sang penjaga musala mengatakan dirinya tak bisa terus-terusan tidur di sana. Abi kecil diberi tahu bahwa musala bukanlah tempat untuk tidur. Melainkan tempat ibadah bagi para umat muslim.
“Gue akhirnya di-Islamkan di situ. Penjaga musala itu yang ngebimbing gue,” urai Abi lagi.
Menurut Abimana, kabar bahwa dirinya sempat tak beragama itu tidak benar, karena dia sejak kecil adalah seorang muslim. Hanya saja, baru mulai memahami Islam kala dirinya berusia 13 tahun.
“Gue muslim dari kecil. Kalau diinget-inget pas usia 13 lah gue kenal agama yaitu Islam yang gue peluk sampai sekarang,” paparnya.
Berawal dari masa masa kecilnya yang tak mengenal sosok ayah, Abimana yang tak pernah mengetahui keberadaan ayahnya, memutuskan memakai nama sang ayah, yakni Robertino, saat dirinya menjejaki dunia hiburan tanah air. Dengan nama Robertino, Abimana dikenal sebagai bintang muda yang kerap tampil di layar kaca.
Namun, seiring berjalannya waktu, Robertino kemudian cukup lama menghilang dan kemudian muncul lah sosok Abimana Aryasatya yang berhasil mencuri perhatian penonton dunia perfilman tanah air.
“Jadi waktu itu gue milih ganti nama karena memang alasan pribadi. Gue nggak nyaman dengan nama itu. Karena Robertino itu nama bapak gue, padahal gue sendiri aja nggak tahu keberadaan bapak gue di mana. Akhirnya gue ganti nama jadi Abimana Aryasatya,” cerita Abimana.
BACA JUGA:Â Kisah Buya Hamka akan Difilmkan
Setelah berganti nama kembali menjadi Abimana pun, dirinya masih merasa namanya seolah mengejek diri sendiri. Abimana pun menjelaskan jika namanya berasal dari Bahasa Kawi yang artinya orang yang menjadi kebanggan untuk orang lain.
“Nama Abimana Aryasatya itu lebih ngeledek gue kayaknya. Abi artinya kan ayah, jadi kalau disambungin Abimana artinya ‘ayah di mana? memang seperti itu adanya karena bapak gue entah di mana,” lanjut aktor yang juga bermain di film Catatan Harian Si Boy ini.
Sejak berganti nama, Abimana mengaku rejeki mulai menghampiri dirinya. Suami dari Nadia Ayu ini kembali eksis di dunia entertain setelah sempat menghilang dari depan kamera untuk sementara waktu lantaran merasa jenuh menjadi seorang aktor. Apalagi setelah dirinya membintangi sejumlah film yang laku keras dipasaran. Setelah mendapat apresiasi yang memuaskan sebagai Dono di film Warkop DKI, kini Abimana juga menuai sukses di film terbarunya sebagai superhero Gundala. []
SUMBER: LIPUTAN 6 | DETIK