MALAYSIA–Seorang kakek berusia 60 tahun asal Malaysia mengaku telah ditelantarkan anak-anaknya sehingga ia harus berjuang sendirian untuk bertahan hidup. Kisah ini dibagikan oleh seorang dokter yang memeriksa sang kakek, Nimelesh. Dalam akun Twitter @hausofhilton, sang dokter menjelaskan, betapa sedihnya dia mengetahui tentang nasib kakek itu. Bahkan si kakek jalan kaki saat berangkat untuk memeriksakan diri.
Nimelesh mengatakan ada pasien manula yang terlambat untuk operasi, karena ia tak memiliki transportasi untuk sampai ke rumah sakit.
“Maaf dokter, saya tidak punya transportasi hari ini. Jadi saya harus berjalan kaki. Saya tidak menemukan seseorang untuk mengantar saya.”
BACA JUGA: Demi Kembalikan Dompet, Kakek Asal Solo Ini ‘Ngontel’ Sejauh 300 KM
Terkejut dengan jawaban pasiennya, Nimelesh bertanya kepada sang kakek, di mana anak-anaknya berada, dan mengapa anak-anaknya tidak mengantarnya. Jawaban kakek itu hanya membuat hati Nimelesh semakin hancur.
“Semua anak saya pindah ke Kuala Lumpur. Mereka hanya mengunjungi saya selama liburan. Saya hidup sendirian sekarang, karena istri saya meninggal. Saya beruntung karena tetangga saya rajin menjenguk saya sesekali. Jadi saya tidak akan merasa begitu kesepian.”
“Mengapa Anda tidak pindah untuk tinggal bersama anak-anak Anda?”, Nimelesh bertanya pada pasiennya itu.
BACA JUGA: Kakek, Cucu dan 3 Orang ‘Aku’
“Mereka tidak pernah memanggil saya untuk tinggal bersama mereka. Saya sudah tua, dan saya agak lambat. Jika saya melakukan kesalahan, anak-anak saya akan marah. Saya tidak ingin ini terjadi…”
Kakek itu menangis ketika dia berbicara tentang anak-anaknya. Nimelesh melanjutkan utasnya, dengan mengatakan, ini bukan pertama kalinya dia bertemu orang tua yang diabaikan oleh anak-anak mereka. Dia menyebutkan, bahwa beberapa dari anak-anak itu bahkan adalah dokter, pengacara, dan guru. []
SUMBER: RAKYATKU