HIDAYAH mutlak milik Allah. Tak bisa disangka ataupun diduga kepada siapa hidayah itu datang. Demikian juga yang dirasakan Tio Nugroho, presenter olahraga yang kini telah menjadi mualaf.
Tio mengaku merinding ketika mendengar suara azan. Kala itu dirinya baru saja selesai dari siaran sepakbola.
“Saya pulang dari siaran sepak bola, lalu saat mendengar azan saya merinding. Saya bingung, kok saya bukan muslim tapi merindin,” tutur Tio seperti dikutip dari laman alumni212.
BACA JUGA: Ini Nama Islami yang Diberikan Kiai Ma’ruf Amin kepada Deddy Corbuzier
Kala mendengar azan, hati Tio tergerak ke masjid untuk ikut menunaikan sholat. Namun, dia mengaku bingung lantaran belum mengerti tata cara sholat.
“Saya mau ke masjid tapi saya bingung enggak bisa sholat. Sampai akhirnya saya bercerita kepada teman-teman dekat saya,” ujarnya.
Pria bernama lengkap Imanuel Bagus Aditio Nugroho itu pun menuturkan alasannya kenapa memilih untuk masuk Islam.
“Saya ingin jadi mualaf karena seperti ada panggilan,” tuturnya.
https://www.instagram.com/p/ByNAfY5noKq/
Di akun instagramnya ia mengatakan, “Hidayah itu bisa datang kapan saja dan buat siapa saja, saya menjadi orang yang sangat beruntung pada bulan Suci Ramadhan ini, Alhamdulillah Ya Allah. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada Abah KH Maruf Amin yang sudah bersedia untuk menuntun saya,” kata Tio bersama unggahan sebuah foto di Instagramnya, Juni 2019 lalu.
BACA JUGA: Inilah Nasehat Menyentuh dari seorang Artis Mualaf Asal Malaysia
Foto itu memperlihatkan kebersamaan Tio dengan wakil presiden terpilih KH Ma’ruf Amin. Rupanya ada cerita dibalik foto tersebut.
Tio sebelumnya resmi menjadi mualaf dengan mengucapkan syahadat dituntun langsung mantan Rais ‘Aam PBNU tersebut. Momen bahagia dan penuh berkah itu dilangsungkan di kediaman Kiai Amin di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (1/6/2019) sore. []