BANDUNG—Terkait dilantiknya ekretaris Utama Lemhanas Komisaris Jenderal Iriawan sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat ditanggapi oleh Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Sumarsono.
Sumarsono menjamin bahwa komjen Iriawan baru saja dilantik bakal menjaga netralitasnya dalam menjalankan tugas, terutama menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat.
BACA JUGA: Gubernur Lemhanas: Komjen Iriawan akan Dilantik sebagai Plt Gubernur Jabar
“Pak Iriawan itu progamnya menjaga netralitas, mereka menjamin netralitas dan tidak akan konflik kepentingan,” katanya pada Senin (18/6/2018) kemarin.
Sumarsono mengklaim jika tidak netral dalam menjalankan tugasnya, Iriawan maupun para penjabat gubernur lainnya bakal ditarik dari jabatannya.
“Saya kira netralitas Iriawan tak usah diragukan dia orang yang profesional,” ungkapnya.
BACA JUGA: Komjen Iriawan Dilantik sebagai Penjabat Gubernur Jabar, Ini Penjelasan Kemendagri
Sumarsono mengenal sosok Iriawan saat jenderal bintang tiga itu menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya. Ketika itu, Sumarsono juga tengah menjabat sebagai Plt Gubernur DKI Jakarta.
“Jadinya saya tahu persis netralitas Iriawan. Di waktu tinggal satu minggu ini tidak mungkin, konsentrasi ada di pilkada. Dia menguasai di sini, dan masyarakat Jabar bangga,” pungkasnya. []
SUMBER: CNN