KONSEP kematian dalam Islam berbeda dengan konsep kematian secara umum. Â
Dalam Islam, baik atau tidaknya kematian bukan ditentukan oleh sebab tetapi oleh apakah kematian tersebut dalam keadaan Islam dan berbuat kebaikan atau tidak.
Orang yang mati dalam keadaan Islam dan berbuat kebaikan atau ibadah disebut mati baik atau husnul khatimah dan sebaliknya orang yang mati dalam kemaksiatan dan kekafiran disebut mati buruk atau suul khatimah.
Mati husnul khatimah atau akhir hidup dengan baik merupakan puncak tertinggi dari pendakian cita-cita seorang insan pribadi muslim.
Mati dalam keadaan husnul khatimah tersebut juga ditegaskan dan senantiasa diingatkan Allah seperti disebutkan melalui firmanNya dalam Al-Quran bahwa:
“Dan janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragama Islam”. (QS 3 Ali ‘Imran, ayat 102)
Orang yang mati dalam keadaan khusnul khatimah akan dibalas dengan surga.
Karena indahnya mati husnul khatimah ini, maka ummat Islam dalam setiap doanya selalu meminta untuk dimatikan dalam keadaan husnul khatimah dan bukan suul khatimah.
Setiap ummat Islam sungguh amat mendambakan untuk mati secara husnul khatimah. []
Akhukum Fillah
Abdullah Sholeh Hadrami
Ingin download video, audio dan tulisan serta info bermanfaat ? Silahkan bergabung di Channel Telegram kami;
Channel YouTube