ARAB SAUDI–Seorang ibu di Arab Saudi yang positif terinfeksi virus corona (Covid-19) dilaporkan telah berhasil melahirkan seorang bayi laki-laki. Perempuan dari Afghanistan itu melahirkan putranya di Kota Madinah, menurut laporan media setempat.
Bayi yang diberi nama Umar itu dilahirkan di Rumah Sakit Uhud, Madinah, Kamis (9/4/2020) waktu setempat. Peristiwa ini dianggap sebagai kasus pertama di Arab Saudi untuk bayi yang dilahirkan dari ibu yang terinfeksi Covid-19.
BACA JUGA: Arab Saudi Lockdown Mekah dan Madinah
“Perempuan Afghanistan itu datang ke Rumah Sakit Uhud pada 6 Sya’ban (30 Maret) dan menunjukkan gejala virus corona,” ungkap Juru Bicara Kementerian Kesehatan Arab Saudi, Muayyad Abunq, kepada televisi pemerintah seperti dikutip Alarabiya, Sabtu (11/4/2020).
“Dia (perempuan itu) diberi perawatan yang dibutuhkan dan melahirkan bayi laki-laki pada Kamis yang dia beri nama Umar. Baik ibu maupun anak lelakinya, baik-baik saja dan dalam kondisi kesehatan yang baik,” ucap Muayyad.
BACA JUGA: Mengharukan, Dokter Arab Saudi Tak Mau Dipeluk Anaknya ketika Pulang dari Rumah Sakit
Karantina wilayah telah diberlakukan di Kota Madinah sebagai bagian dari langkah-langkah Kerajaan Arab Saudi untuk menahan laju wabah corona. Arab Saudi mengonfirmasi 364 kasus infeksi baru dan tiga kematian akibat virus Covid-19 pada Jumat (10/4/2020) kemarin. Dengan begitu, total ada 2.919 kasus infeksi Covid-19 di negeri kaya minyak tersebut. []
SUMBER: iNEWS