PALESTINA—Menteri Pertahanan Israel Avigdor Lieberman telah menyatakan bahwa Israel tak ingin berperang dengan Gaza untuk saat ini. Lieberman mengaku bahwa Israel hanya bisa tenang dan berlaku bijak menanggapi serangan roket dari Jalur Gaza.
Lieberman merilis pernyataan ini pada Kamis (2/3/2017) mengomentari serangan rudal Grad dari Gaza yang jatuh di Ashkelon, PIC melaporkan pada Jumat (3/3/2017).
Lieberman juga menegaskan bahwa Israel tidak berkewajiban untuk bertindak sesuai dengan apa yang Hamas inginkan. Israel tak perlu terpancing dan tidak selalu menyerang balik ketika menanggapi serangan dari Gaza. Ia menyebut pasukan militer Israel mulai belajar untuk bertanggung jawab, seimbang dan serius.
Namun, Leberman memperingatkan bahwa serangan roket Gaza akan memicu perang habis-habisan jika mereka mengusik kehidupan Yahudi.
Lieberman juga menekankan perlunya untuk mempertahankan keadaan pencegahan perang dengan Hamas dan bertanggung jawab atas situasi keamanan di Gaza. Lieberman mengklaim bahwa Israel berusaha untuk mengubah Gaza menjadi Singapura dan tidak ingin terjadi perang lain. []