Senin (24/7/2017), Organisasi Mahasiswa Islam di Tepi Barat melakukan aksi dukungan dengan tema Student for Al-Aqsha.
Para peserta aksi terdiri dari berbagai pihak yang peduli terhadap Masjid Al Aqsha dan Masyarakat Yerusalem.
Kelompok tersebut meminta semua siswa duduk berkumpul di depan gerbang Masjid Al-Aqsa atau mencapai titik terdekat yang mengarah ke masjid.
“Semua komponen gerakan mahasiswa, serikat pekerja dan anggota badan administratif dan akademis agar bergabung dalam kampanye dan segera bergerak untuk mengusir agresi lanjutan di Masjid Al-Aqsa. Kami memanggil departemen universitas Palestina untuk mendukung kegiatan politik siswa dan memberi mereka sarana untuk sukses,” kata koordinator aksi tersebut.
Para mahasiswa itu meminta rakyat Palestina bersatu melawan penjajahan dan membebaskan Al-Aqsha.
Selain itu mereka juga meminta media dan jurnalis untuk terus memberitakan kondisi Jerusalem. []