PAGI hari enaknya mandi menggunakan air hangat. Mengapa? Sebab, suasana pagi hari yang begitu menyejukkan, membuat suhu tubuh terasa dingin. Dan mandi pagi hari harus dilakukan sebelum seseorang melaksanakan aktivitasnya.
Dan banyak dari kita yang lebih memilih menggunakan air hangat untuk menghangatkan suhu tubuhnya ketika mandi.
Tapi, tahukah Anda, mandi pagi akan lebih menyehatkan jika kita menggunakan air dingin? Ya, meskipun dingin, tetapi sangat baik bagi kesehatan tubuh kita. Memang, apa manfaat mandi pagi menggunakan air dingin?
1. Meningkatkan Sistem Daya Tahan Tubuh Anda
Mandi air dingin di pagi hari akan merangsang tubuh Anda untuk memproduksi sel darah putih lebih banyak. Sel darah putih inilah yang berperan menangkal serangan berbagai virus, kuman dan bakteri yang bisa membahayakan kesehatan tubuh Anda.
2. Melancarkan Sirkulasi Darah Anda
Dengan lancarnya aliran darah ke seluruh tubuh maka seluruh organ tubuh pun juga tetap terjaga dan terpelihara kesehatannya.
Di samping itu, manfaat lainnya yaitu mempercepat proses penyembuhan, serta menguragi berbagai jenis peradangan pada tubuh.
3. Mengurangi Tingkat Stres Pada Pikiran Anda
Dengan mulai membasahi tubuh dengan air dingin di pagi hari akan memastikan seluruh bagian tubuh mendapatkan pasokan oksigen dalam jumlah yang cukup.
Kebutuhan oksigen pada organ yang terpenuhi akan mampu mengurangi tingkat stres yang dialami.
4. Meningkatkan Kesuburan Kaum Pria
Mandi air dingin di pagi hari sangat bermanfaat bagi para pria. Ini dikarenakan, dengan mulai mandi air dingin di pagi hari akan merangsang sekaligus memicu produksi salah satu hormon pada pria yaitu testoteron.
5. Meningkatkan Kesehatan Rambut di Kepala Anda
Mandi air dingin di pagi hari ternyata juga mampu menjaga dan meningkatkan kesehatan rambut atau mahkota kepala Anda.
Ini dikarenakan, dengan mulai mandi air dingin di pagi hari akan semakin memperkuat akar rambut yang membuat rambut tidak mudah rontok maupun kusam.
Manfaatnya sungguh luar biasa bukan? Jadi, tunggu apalagi, gantilah air hangat Anda dengan air dingin ketika mandi di pagi hari. []
Sumber: http://intips-kesehatan.blogspot.co.id/