TAHUKAH apa itu celak mata? Apa sih manfaat celak mata tersebut?
Kuhl atau celak batu celak biasa digunakan untuk merias mata. Kuhl biasanya berwarna hitam atau agak kemerahan. Kuhl dinamakan pula dengan itsmid.
Batu itsmid ini mudah remuk dan bisa ditumbuk dengan sangat halus. Kemudian itsmid tersebut dipakai di mata dengan menggunakan pencil mata atau semisalnya.
BACA JUGA: Wanita Pakai Henna, Ini Hukumnya Menurut Islam
Hadis tentang celak mata
Celak mata ini telah dikenal sejak masa Rasulullah ﷺ. Bahkan, terdapat hadis:
كان النبي صلى الله عليه وسلم يكتحل
“Rasulullah ﷺ biasa memakai celak.”
Terdapat pula hadits shahih:
كان يكتحل -عليه الصلاة والسلام- في كل عين ثلاثة أميال
“Rasulullah ﷺ biasa memakai celak 3 kali pada setiap matanya.”
Hukum penggunaan celak mata
Terkait dengan penggunaan celak mata, berikut fatwa Syaikh Muhammad bin Shalih Al Utsaimin:
“Bercelak ada 2 macam, yang pertama bercelak untuk menguatkan pandangan, mengobati rabun, atau untuk membersihkan pandangan mata tanpa bermaksud untuk berhias maka tidak mengapa, bahkan ini dianjurkan. Karena Rasulullah ﷺ menggunakan celak pada kedua mata beliau. Lebih baik lagi jika memakai itsmid.
Jenis kedua, bercelak dengan tujuan untuk berhias. Jenis ini berlaku bagi wanita. Karena seorang wanita dianjurkan mempercantik diri untuk suaminya. Adapun bagi laki-laki, terdapat beberapa pertimbangan dan aku tawaqquf dalam hal ini. Namun perlu dibedakan antara lelaki yang masih muda dengan lelaki yang sudah tua. Bagi pemuda yang dikhawatirkan dapat menimbulkan fitnah jika bercelak, maka sebaiknya tidak dilakukan. Sedangkan orang yang sudah tua, tidak dikhawatirkan lagi dapat menimbulkan fitnah maka tidak dilarang.” (Fatwa Syaikh Al Utsaimin dalam As’ilah Al Usroh Al Muslimah)
Manfaat celak mata
Manfaat celak mata ini dijelaskan oleh Ibnul Qayyim dalam kitab berjudul Zadul Ma’ad. Fungsinya antara lain:
- Bercelak menguatkan pandangan mata.
- Bercelak juga menyehatkan mata.
- Bisa menghilangkan kotoran mata.
- Dan fungsi lainnya jika ditambahan bahan lain itsmid ini bisa memberikan fungsi yang lainnya. (Bisa dilihat di dalam kitab Zadul Ma’ad Juz 4/283).
Bercelak atau memakai itsmid memiliki berbagai manfaat sebagaimana disebutkan Nabi dalam beberapa hadis. Salah satunya yaitu menumbuhkan rambut (bulu mata). Hal itu bermanfaat untuk memperjelas pandangan mata.
BACA JUGA: Pakai Celak Mata Batalkan Puasa?
Menurut Syaikh Abdurrazaq, di antara nikmat yang harus kita syukuri adalah nikmat Allah yang telah memberikan bulu mata dan juga dijadikannya mata ini bisa berkedip.
Riwayat tentang lafazh perintah Nabi dan juga manfaat dari bercelak di atas, merupakan hadits yang dishahihkan oleh Syaikh Albaniy rahimahullah dalam Mukhtashar Syamail.
Imam At Tirmidzi berkata:
وَزَعَمَ «أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَتْ لَهُ مُكْحُلَةٌ يَكْتَحِلُ مِنْهَا كُلَّ لَيْلَةٍ ثَلَاثَةً فِي هَذِهِ، وَثَلَاثَةً فِي هَذِهِ»
“Dan (Ibnu Abbas) menganggap bahwasanya Nabi ﷺ memiliki tempat celak yang Beliau bercelak darinya setiap malam tiga kali, di sini dan tiga kali di sini (maksudnya tiga kali di mata kanan dan tiga kali di mata kiri).” []
SUMBER: CERAMAH.ORG | MUSLIM.ORG