TURKI terkenal memiliki banyak masjid dengan beragam arsitektur. Lebih dari 86 ribu masjid di Turki. Salah satu masjid yang paling terkenal adalah Masjid Biru. Tak hanya itu, Turki juga memiliki sebuah masjid unik yang berbeda dengan masjid lainnya di seluruh dunia. Masjid Sancaklar menjadi sebuah masjid dengan arsitektur modern pertama yang dibangun “di bawah tanah.”
Seperti dilansir Alarabiya, masjid ini mulai dibuka untuk jamaah dua tahun yang lalu dan terus mengundang decak kagum para pengunjung dengan arsitekturnya yang unik.
Meski masjid ini sebenarnya masih terlihat sebagian di atas tanah, namun hal itu justru memberikan kesan sebuah bukit, terutama bila dilihat dari atas.
BACA JUGA:Â Kisah Masjid yang Dinamai dengan Nama Paman Rasullulah
Masjid Sancaklar berdiri di wilayah Buyukcekmece pinggiran kota Istanbul dan dibangun di area seluas 1.200 meter persegi. Arsitekturnya menggabungkan desain Islam dan Ottoman dengan sentuhan modern, yang tampaknya bebas dari tipologi arsitektur ‘mainstream.’
Masjid ini dirancang oleh arsitek Turki Emre Arolat untuk Yayasan Sancaklar.
Pada 2013, Masjid Sancaklar telah merebut juara pertama dalam kompetisi Arsitektur Dunia untuk tempat ibadah, yang melibatkan 704 bangunan dari 50 negara. Pada 2015, masjid ini terpilih sebagai ‘Design of the Year,’ yang diselenggarakan oleh Museum Desain London selain terpilih di antara 40 nominasi untuk Mies Van der Rohe Award.
BACA JUGA:Â Pengadilan Tinggi Turki Tolak Hagia Shopia Jadi Masjid
Ruang shalat yang terlihat seperti gua, cukup besar untuk menampung lebih dari 650 jamaah. Ruang ini bertujuan untuk mengisolasi orang-orang beriman dari dunia luar dan mengajak mereka untuk mempelajari lebih dalam soal keimanan mereka.
Apa yang mengejutkan dari masjid Sancaklar adalah desain masjid ini rendah hati dan sederhana Hal ini mungkin untuk memperdalam hubungan jamaah dengan iman mereka. Dan dengan konsep bawah tanah ini, para jamaah dapat meninggalkan semua tantangan dunia luar. []
SUMBER: ALARABIYA