MELAKSANAKAN shalat lima waktu sudah menjadi kewajiban bagi setiap Muslim. Sebab, itulah pokok utama yang membedakan antara Muslim dengan non Muslim. Dan seharusnya kita bangga dengan adanya perintah ini. Sebab, dalam gerakan shalat terdapat hikmah tersendiri yang menguntungkan bagi diri kita, jika kita melakukan gerakannya dengan benar.
Sebagai wujud bersyukur kita dengan adanya perintah shalat, maka alangkah baiknya kita melaksanakan shalat secara berjamaah. Apalagi bagi kaum lelaki. Akan lebih baik lagi jika melakukannya di masjid. Mengapa? Sebab, terdapat banyak karunia yang akan kita peroleh di dalamnya.
Apabila terdengar suara adzan, maka hendaklah seorang Muslim bergegas menuju masjid untuk mengikuti shalat berjamaah. Dan ketika berangkat ke masjid, maka hendaklah memperhatikan hal-hal berikut:
1. Menghadirkan niat.
2. Dalam keadaa telah bersuci berwudhu.
3. Menutup aurat, serta memakai pakaian yang suci, rapih, dan sopan.
4. Menyadari bahwa setiap langkah yang diayunkan menghapus dosa dan meningkatkan derajat.
5. Membaca doa, “Ya Allah ciptakan cahaya pada hatiku, lisanku, pendengaranku, penglihatanku, di belakangku, di depanku, di atasku, dan di bawahku. Ya Allah berikanlah cahaya padaku.”
Ketika Rasulullah ﷺ mendengar adzan dikumandangkan, beliau menuju tempat shalat seraya membaca doa tersebut (HR. Muslim). []
Referensi: Bersama Allah SWT Sepanjang Hari/Karya: H. Ahmad Heryawan, Lc/Penerbit: Literate Publishing