PRESIDEN Rusia Vladimir Putin mengaku bahwa ia tidak memiliki ponsel pintar. Sebuah keadaan yang tidak umum ditemukan di era media sosial saat ini. Sebelumnya Putin pernah mengungkapkan pada tahun 2017 bahwa ia tidak tertarik untuk bergabung dengan media sosial manapun.
Pernyataan tersebut Putin sampaikan pada pertemuan dengan para ilmuwan dan akademisi, Kamis (8/2/2018). Putin membuat pengakuan tersebut sebagai tanggapan atas pidato Mikhail Kovalchuk, kepala lembaga penelitian nuklir Kurchatov, saat melakukan perjalanan kampanye dirinya di Siberia.
“Anda mengatakan bahwa setiap orang memiliki ponsel pintar. Tapi saya tidak punya ponsel pintar,” kata Putin, tawa di antara penonton.
Kakek 65 tahun tersebut sebelumnya pernah mengakui bahwa ia gaptek (gagap teknologi). Putin pernah mengatakan pada tahun 2005 bahwa dia sama sekali tidak memiliki telepon seluler. Ia juga menyuarakan kekhawatiran akan konten yang tersedia secara online.
Pada 2017, Putin telah mengatakan kepada anak-anak sekolah bahwa dirinya hampir tidak menggunakan internet, setelah ditanya apakah Putin memiliki Instagram atau jaringan sosial lainnya di saat-saat senggangnya.
“Secara pribadi saya praktis tidak menggunakan ini (internet). Namun anggota staf saya bekerja secara online. Saya sibuk dengan pekerjaan, sehingga tidak sempat memiliki Instagram,” kata Putin.
Di tahun-tahun sebelumnya, Putin mengklaim bahwa internet adalah “Proyek rahasia CIA” dan “Setengah pornografi.”
Sejak kembali ke Kremlin pada tahun 2012, Putin melakukan tindakan keras terhadap kebebasan internet. Pemerintah Rusia juga telah memvonis hukuman penjara kepada 43 orang atas kasus kejahatan online tahun 2017. []
SUMBER: ALARABIYA