CINTA tak mengenal syarat dan batas. Karena cinta seseorang rela mengorbankan apapun demi orang yang dicintainya. Cinta dapat terlihat jelas dalam setiap hubungan terutama suami dan istri yang secara fisik maupun mental terkait satu sama lain.
Hubungan suami-istri terdiri atas unsur persahabatan, kasih sayang, cinta, belas kasihan, dan ketenangan. Inilah alas an mengapa mereka saling peduli.
Salah satu contohnya adalah seorang pria Saudi yang tak kenal lelah merawat istrinya dan ikut merasakan rasa sakit yang diderita sang istri.
Tak rela melihat istri terus merasakan sakit, sang suami memutuskan untuk mendonorkan ginjalnya kepada sang istri. Hal itu dilakukan hanya untuk mengakhiri penderitaan dan menyelamatkan hidup sang istri dari penyakit mematikan.
BACA JUGA: Curahan Hati Seorang Suami
Shbeii bin Ahmad Hasan Al Shehri memutuskan untuk menyumbangkan salah satu ginjalnya kepada sang istri yang telah menderita sakit selama bertahun-tahun dan dia ingin mengakhiri rasa sakitnya sekarang. Pasangan yang telah menikah selama 11 tahun ini menjalani operasi di rumah sakit King Fahad.
“Saya tidak tidak pernah ragu demi menyelamatkan hidup istri saya. Saya bisa melihat rasa sakit yang dia derita sepanjang waktu dan pada saat yang sama saya juga merasakan hal yang sama. Saya ingin memberinya bagian dari hidup saya,” ungkap Al-Shehri.
Lebih lanjut, Al Shehri mengatakan bahwa cara dia rela menyumbangkan organnya kepada istrinya. Namun ia tidak akan pernah ragu-ragu untuk menyumbangkan organnya kepada seseorang yang tidak dia kenal. Jika golongan darahnya dan kebutuhan lainnya telah cocok dengan orang yang membutuhkan, dia akan menyumbangkan organnya kepadanya tanpa ragu-ragu.
Dia berterima kasih kepada para dokter dan staf medis yang mengoperasi dan merawat mereka berdua. Berita ini menyebar dan membuat orang menjadi ‘baper.’
BACA JUGA: Para Suami, Begini Cara Bilang Cinta pada Istrimu
Banyak orang memuji tindakan Al Shehri tersebut dan mengatakan bahwa itulah cinta sejati. Al Shehri memenangkan hati semua orang atas kebaikan dan perbuatan baiknya.
Orang-orang mengatakan ini adalah kisah cinta sejati saat seorang suami menyumbangkan sebagian tubuhnya kepada istrinya agar dia dapat menjalani kehidupan yang baik bersamanya. []
SUMBER: LIFE IN SAUDI ARABIA