JAKARTA—Khofifah Indar Parawansa, Menteri Sosial (Mensos) Indonesia pada Jumat (3/2/2017), menghimbau orangtua masyarakat agar lebih waspada terhadap peredaran narkoba, apalagi sindikat barang haram itu kini membidik pasar anak-anak, termasuk menjadikan mereka sebagai pengedar.
Menurut Khofifah, narkoba tidak hanya mengintai orang dewasa dan remaja, tapi juga anak-anak.
“Narkoba bukan cuma mengincar orang dewasa dan remaja, anak-anak pun tidak luput dari sasaran pengedaran narkoba. Keluarga harus mengawal setiap anggotanya,” kata Khofifah.
Khofifah mengemukakan, dipilihnya anak-anak sebagai pengedar narkoba bukan tanpa alasan. Sindikat narkoba telah mempelajari secara detail hukuman maksimal bagi pengedar anak-anak di Indonesia hanya separuh dari orang dewasa.
“Celah hukum inilah yang dimanfaatkan para sindikat narkoba untuk melancarkan aksi mereka. Selain itu, penggunaan anak-anak meminimalisasi kecurigaan aparat kepolisian,” katanya dikutip dari Antara.
“ Maka dari itu dibutuhkan kerja sama seluruh pihak dalam menghadapi kondisi Indonesia yang tengah darurat narkoba ini. Peran keluarga sangat dibutuhkan karena merupakan benteng pertama pencegahan bahaya narkoba,” tambahnya. []