SAYURAN dan buah memang baik untuk kesehatan tubuh. Dua bahan makanan ini kaya akan vitamin dan serat yang baik untuk tubuh. Rajin mengonsumsi sayur dan buah akan membuat kulit lebih cerah dan mencegah sembelit. Namun Meski tergolong menyehatkan, namun tidak semua sayuran boleh dimakan, terutama bagi para penderita diabetes.
Alasannya, karena sayuran ini secara tidak langsung memiliki kadar gula yang cukup tinggi atau biasa disebut indeks glikemik. Gula tersebut bisa terlihat pada rasa sayuran yang manis atau juga pada sayuran berpati yang biasanya bercita rasa manis. Pati sebaiknya dihindari karena akan berubah menjadi gula nantinya.
BACA JUGA:Â Tak Cuma Aman bagi Penderita Diabetes, Ini Sederet Fakta Menarik Kurma
Melansir Intisari, berikut ini enam sayuran yang boleh dikonsumsi penderita diabetes tapi dalam jumlah yang sedikit dan frekuensi yang dibatasi;
1 Jagung
Jagung punya rasa yang manis, terutama jagung manis. Tapi jagung yang tidak manis pun tetap tidak disarankan untuk dikonsumsi penderita diabetes. Alasannya karena jagung merupakan makanan berpati.
2 Ubi
Segala jenis ubi harus dihindari terutama ubi yang bercita rasa manis seperti ubi ungu dan ubi kuning.
Sebab, semua jenis ubi juga memiliki kandungan pati yang tinggi. Namun, jumlah patinya masih lebih rendah daripada kentang.
3 Kentang
Sayuran yang tumbuh di dalam tanah umumnya punya indeks glikemik tinggi yang bisa mengakibatkan kadar gula darah naik.
Kentang harus dihindari karena juga merupakan sayuran berpati.
4 Buncis
Sama seperti kentang, buncis juga termasuk makanan berpati sehingg harus dihindari atau dibatasi konsumsinya.
5 Kacang
Kacang memang tidak terasa manis, tapi tergolong makanan berpati. Karena itu lebih baik dikonsumsi dalam porsi tertentu dengan cara direbus atau dipanggang.
BACA JUGA:Â 5 Hal Sepele Pertanda Diabetes
6 Tomat
Tomat sebenarnya punya rasa manis yang kuat meski rasanya dominan asam. Untuk penderita diabetes, hindari banyak makan tomat mentah ataupun yang ada dalam makanan.
Lantas, sayur apa yang baik bagi penderita diabetes? Solusinya adalah pilih sayur yang mengandung banyak serat dan mudah cerna. Misalnya brokoli, bayam dan sawi serta sayuran hijau lainnya. []