ADA banyak metode yang digunakan dalam dunia pendidikan Islam. Metode tersebut diadaptasi dari metode pendidikan Rasulullah ﷺ. Apa saja metode pendidikan yang digunakan Rasulullah ﷺ tersebut?
Rasulullah ﷺ menggunakan pelbagai metode yang efektif. Tidak heran, para sahabat dapat memahami dan juga mengamalkan ilmu-ilmu agama yang disampaikan beliau secara baik.
Berikut metode pendidikan yang digunakan Rasulullah ﷺ:
BACA JUGA: Tahapan dalam Pendidikan Islam
Metode bercerita atau memberikan gambaran ilustratif. Sebagai contoh, cerita Nabi SAW saat hendak mengajarkan tentang keutamaan taubat. Beliau ﷺ mengilustrasikan seorang laki-laki yang kehilangan unta dan bekal di tengah gurun. Setelah sekian lama mencari-cari, pengembara itu menjadi putus asa.
Pria itu lantas bersandar pada sebuah pohon. Dalam keadaan patah-arang, pengelana ini tiba-tiba mendapati unta yang tadi dicari-carinya itu sedang berjalan mendekatinya.
Oleh karena hatinya begitu gembira, lisannya tak sengaja berucap, “Ya Allah, Engkau adalah hambaku dan aku adalah Rabb-Mu. Rasulullah ﷺ menjelaskan, ‘Allah sangat gembira dengan taubat hamba-Nya melebihi kegembiraan lelaki dalam kisah tersebut.