YOGYAKARTA—Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadan 1439 Hijriah atau puasa Ramadan 2018 jatuh pada Kamis, 17 Mei mendatang, idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah jatuh pada Jumat, 15 Juni 2018. Sedangkan Idul Adha, 10 Zulhijah, akan bertepatan dengan Rabu, 22 Agustus 2018.
“Penetapan awal itu berdasarkan hasil hisab dari Majelis Tarjih dan Tajdid,” kata Ketua PP Muhammadiyah Yunahar Ilyas di Kantor Pusat Muhammadiyah Yogyakarta, Senin, 14 Mei 2018.
Muhammadiyah, jelas Yunahar, menggunakan dasar penetapan sesuai dengan pedoman yang selama ini diyakini Muhammadiyah dengan minimal tiga syarat penentuan.
Dimulai dari penentuan 1 Ramadhan 1439 H yang jatuh hari Kamis Pahing, 17 Mei 2018, perhitungan ini dilakukan setelah mengetahui bahwa ijtimak akhir Syaban terjadi pada Selasa, 15 Mei 2018 atau 29 Syaban 1439 Hijriah, pukul 18.50 lewat 28 detik. Pada tanggal itu, tinggi hilal di Yogyakarta saat matahari terbenam -00°, 02, 50 atau hilal belum terlihat.
Muhammadiyah juga menentukan hari terakhir puasa Ramadan 2018 dan Idul Fitri. Lebaran 1 Syawal 1439 H jatuh pada Jumat Legi, 15 Juni 2018, setelah melihat ijtimak akhir Ramadan dilakukan pada 29 Ramadan 1439 Hijriah atau Kamis, 14 Juni 2018, pukul 02.45 lewat 53 detik. Saat itu, tinggi hilal di Yogyakarta ketika matahari terbenam +07°, 35’, 20” dan hilal sudah terlihat. []