YOGYAKARTA–Keluarga Besar Pelajar Islam Indonesia (KBPII) mengelar Muktamar ke-6 di Grand Keisha Hotel, Yogyakarta, Sabtu (16/11/2019).
Ketua Umum KBPII Nasrullah Larada mengatakan pada Muktamar ke-6 fokus pada dua agenda besar. Yakni penguatan lembaga dan penguatan jaringan ekonomi umat.
BACA JUGA: Ini Pesan Jusuf Kalla kepada Peserta Muktamar ke-6 KBPII
Dikatakan Nasrullah, dari dari muktamar ke muktamar jumlah pengurus KBPII di beberapa daerah bertambah. Saat ini KBPII memiliki pengurus di 32 wilayah dan 236 pengurus daerah.
“Muktamar sebelumnya sejumlah provinsi belum memiliki kepengurusan KBPII, tapi muktamar kali ini telah terbentuk dan pengurusnya hadir di muktamar,” ujar Nasrullah.
BACA JUGA: Muktamar VII DMI, Jusuf Kalla Kembali Terpilih jadi Ketua Umum
Muktamar ke-6 KBPII berlangsung di Yogyakarta pada 14-17 November 2019. Salah satu agenda muktamar adalah memilih kepemimpinan untuk empat tahun kedepan. Muktamar dihadiri 623 orang peserta yang terdiri dari 348 peserta aktif dan 275 peserta peninjau. Para peserta berasal dari perwakilan daerah, wilayah, dan luar negeri. []
REPORTER: RHIO