INGGRIS—Muslim Inggris kini berada dalam kondisi terancam. Karena itu umat Muslim meminta pemerintah Inggris menjaga keamanan mereka secara ketat. Pasca serangan penabrakan minibus ke arah jamaah masjid di Finsbury Park, London pada Senin (19/6/2017) dini hari, membuat Dewan Muslim Inggris (MCB) meminta adanya keamanan ekstra dari kepolisian Inggris di masjid-masjid.
Harun Khan, Sekretaris Jenderal MCB mengatakan bahwa dia terkejut dan marah mendengar serangan yang sengaja menargetkan jamaah yang baru pulang dari salat tarawih.
“Menurut saksi mata, pelaku didorong oleh Islamofobia,” ungkap Harun Khan seperti laporkan Al Jazeera.
Sopir minibus putih yang melakukan penabrakan kemudian bisa dibekuk oleh sejumlah jamaah lain. Dua orang korban dinyatakan meninggal dan sejumlah jamaah lainnya terluka.
Ada pula laporan bahwa dua teman pelaku melarikan diri setelah mobil berhenti dan kini dalam upaya pengejaran oleh kepolisian London.
Walikota London Sadiq Khan mengatakan, insiden tersebut merupakan “Serangan terhadap nilai-nilai kebersamaan.”
“Seperti serangan mengerikan di Manchester, Jembatan Westminster dan London, ini juga merupakan serangan terhadap semua nilai toleransi, kebebasan dan rasa saling berbagi,” ujar Sadiq Khan , mengacu pada serangan di bulan-bulan sebelumnya. []