TANGERANG–Muslim Life Fest 2024, kembali digelar dari tanggal 30 Agustus hingga 1 September 2024 di Hall 9-10 ICE BSD Tangerang dengan luas area mencapai 10.000 meter persegi.
Muslim Life Fest tahun ini hadir untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan Ekonomi Syariah di Indonesia dan dunia, sekaligus mempromosikan gaya hidup Islami yang komprehensif.
“Acara ini diharapkan dapat membuka peluang kerjasama baru dan memperkuat jaringan bisnis di industri halal, sejalan dengan tujuan acara untuk mendorong pertumbuhan ekonomi syariah di Indonesia,” ujar Ketua Panitia Muslim Life Fest 2024 Rahmat Sutarnas Marpaung, dalam sambutannya Jumat (30/8).
BACA JUGA:Â Â Jakarta Islamic Center Akan Gelar Pameran Pendidikan
Rahmat menyampaikan, hasil dari kegiatan ini akan didonasikan untuk membantu saudara-saudara di Palestina yang membutuhkan.
“Kami sangat antusias untuk menyelenggarakan Muslim Life Fest 2024 ini dan berharap acara ini dapat menjadi platform yang efektif untuk mempromosikan ekonomi syariah dan memperkenalkan gaya hidup Islami kepada masyarakat luas,” ungkapnya.
Dirinya menambahkan, salah satu program unggulan Muslim Life Fest adalah Bincang Ilmu bersama Asatidzah, mengundang sejumlah ustadz ternama untuk membahas berbagai topik seputar kehidupan Islami, tantangan yang dihadapi umat Muslim di era modern, serta peluang ekonomi syariah di Indonesia.
BACA JUGA:Â Ust Fatih Karim Terus Dorong Pembangunan Masjid di Yokohama
Selain itu, kata Rahmat Muslim Life Fest 2024 juga menyiapkan berbagai aktivitas menarik lainnya, termasuk sesi story telling anak yang dirancang khusus untuk menghibur dan mendidik anak-anak dengan cerita-cerita Islami
yang penuh hikmah.
Untuk diketahui, dalam upaya untuk mempromosikan gaya hidup sehat, acara ini juga mengadakan kelas olahraga khusus wanita muslimah seperti Pilates dan Body Shaping yang memadukan kebugaran fisik dengan prinsip-prinsip kesehatan Islami, memberikan peserta kesempatan untuk menjaga kesehatan tubuh mereka dalam suasana yang positif dan Islami. []
REPORTER: RHIO