BROWNIES, siapa yang tak kenal kue yang legit ini? Cita rasa cokelat yang jadi ciri khasnya bikin orang-orang jatuh cinta pada gigitan pertama. Tak heran banyak yang menyukai kue ‘mewah’ ini.
Di tengah pesatnya inovasi dunia kuliner saat ini, brownies pun punya banyak varian. Salah satu yang beken di kalangan milenia, adalah Brownies Lumer.
BACA JUGA: Puding Cokelat Susu, Gurih dan Nikmat
Brownies jenis ini sebenarnya tidak berbeda dengan brownies biasa berbahan dasar coklat. Akan tetapi yang membedakannya adalah topping cokelat meleleh di bagian atas brownies yang dituangkan hangat-hangat saat brownies akan disajikan. Hm…sensasi cokelat lumer ini pastinya menggoda untuk dicicipi para penggemar brownies dan pencinta cokelat.
Tertarik untuk menikmati sensasi cokelat lumer yang istimewa ini? Ini dia resepnya.
Bahan-bahan
80 gr tepung terigu protein sedang
2 butir telur
20 gr cokelat bubuk
130 gr gula
1/2 sdt baking powder
1/4 sdt baking soda
1 sachet susu kental manis
100 gr margarin, panaskan hingga leleh
Bahan cokelat lumer
100 gr cokelat masak batangan
80 ml whipped cream
3 sdm minyak goreng
BACA JUGA: Wah, Lezatnya Es Pisang Cokelat
Cara membuat
1. Kocoklah gula dan telur dengan menggunakan mixer. Atur mixer di kecepatan tinggi, kocok hingga adonan gula dan telur mengembang.
2. Masukkan tepung, cokelat bubuk, baking powder, dan baking soda di mangkuk lainnya, campur perlahan hingga tercampur secara merata, lalu ayak.
3. Setelah campuran tersebut diayak, masukkan tepung serta bahan lainnya ke dalam mangkuk yang berisi adonan gula dan telur. Aduk sampai merata.
4. Tuangkan susu kental manis dan margarin, aduk kembali adonan hingga tercampur rata.
5. Tuang adonan dalam cetakan. Kukus selama 20 menit.
6. Sambil menunggu adonan brownies matang, tim cokelat masak dan minyak goreng dengan menggunakan api kecil hingga meleleh. Setelah itu, masukkan whipped cream dan aduk hingga merata.
7. Siram adonan brownies yang sudah matang dengan lelehan cokelat.
8. Sajikan. []
SUMBER: OKADOC