JAKARTA–Indonesia saat ini tengah menghadapi wabah virus COVID-19. Pasien yang sudah dinyatakan positif corona pun mencapai ratusan orang. Alhasil masyarakat dilanda kepanikan.
Di tengah banyaknya pihak yang melakukan upaya pencegahan meluasnya virus corona, publik dikejutkan dengan pengakuan Ningsih Tinampi. Dia mengatakan telah mencoba memasukkan virus corona ke dalam tubuhnya. Awalnya dia membagikan resep menangkal virus tersebut.
BACA JUGA: Pelajar Muslim Inggris Serukan Jihad Lawan Virus Corona
“Itu rasanya corona ya, anu, yang saya berusaha coba ya, gimana sih rasanya sakit corona saya pengen tahu, saya rasakan di badan saya itu,” ujar Ningsih di laman YouTube channel miliknya.
Ia mengakui bahwa virus corona yang telah ia coba tersebut membuat badannya tak enak. Ia merasakan gejala awalnya seperti tenggorokan yang kering dan menjalar ke paru-paru lalu ke bagian kepala.
“Tenggorokan seringkali kayak kering rasanya, lidah kering tidak nyaman, terus di tenggorokan ini kayak batuk tapi tidak batuk kayak haus aja,” tuturnya.
“Terus nanti lama-kelamaan ke paru-paru nanti paru-parunya jadi flek, apek-apek sesek, kepala antara pusing dan tidak pusing jadi kayak apa ya, gak enak badan. Pokoknya ciri-cirinya itu, pokoknya sesudah itu sampeyan makan yang sehat,” sambungnya.
BACA JUGA: Arab Saudi Umumkan 67 Kasus Baru Pasien Positif Virus Corona
Untuk pencegahan, Ningsih juga menganjurkan untuk mengonsumsi minuman yang hangat seperti wedang jahe, ginseng dan jus pare agar terhindar dari virus corona.
“Anda jangan meremehkan jus pare, siapa saja yang minum jus pare, tak jamin,” tukasnya.
Hingga berita ini ditulis, tercatat ada 227 kasus di Indonesia dengan catatan 19 orang meninggal dan 11 orang lainnya telah dinyatakan sembuh. []
SUMBER: KUMPARAN