PADANG—Umat Buddha di Kota Padang ikut tergerak untuk meringankan penderitaan Muslim Rohingya di Myanmar.
Sekitar 60 orang umat Buddha yang tersebar di empat titik di Padang mengumpulkan donasi dari masyarakat umum.
Ketua Pengurus Harian Vihara Buddha Warman Padang, Upasaka Pandhita Sudharma, mengungkapkan upaya untuk menolong para pengungsi Rohingya tak cukup dengan sekadar kecaman kepada pemerintahan dan militer Myanmar.
“Ini aksi nyata kepedulian kita terhadap Etnis Rohingya,” kata Sudharma, Ahad (10/9/2017) seperti dikutip dari Republika.co.id.
Menurut Sudharma, yang harus dilakukan saat ini adalah aksi nyata untuk bisa meringankan beban Etnis Rohingya, baik yang masih bertahan di Myanmar maupun yang mengungsi di Bangladesh atau daerah lain.
“Kalau Pernyataan kan sudah ya, mengutuk, mengecam dan sebagainya. Tinggal sekarang apa yang bisa kita perbuat untuk meringankan. Mereka mengungsi ke perbatasan Bangladesh, mereka kekurangan makan,” demikian dia. []