SAHABAT mulia Islampos, kabar bahagia datang dari mantan artis yang kini aktif sebagai pendakwah Islam, Khadijah Peggy Melati Sukma. Wanita bercadar itu dikabarkan telah menikah dengan Syaikh DR. Reza Abdul Jabbar, seorang pengusaha sekaligus imam besar Selandia Baru.
Kabar tersebut diungkapkan oleh sahabatnya, Arie Untung dalam podcast-nya di channel You Tube dan akun Instagram pribadinya. Dalam unggahannya, Arie menyebut bahwa Peggy yang kini berhijrah dan menjadi seorang Ustadzah sekaligus penulis buku, telah menikah kembali setelah 11 tahun menjanda.
Peggy diketahui menikah dengan Syaikh Reza yang merupakan seorang duda dan tinggal di Selandia Baru (New Zealand). Istri dari Syaikh Reza diketahui telah meninggal dunia tahun lalu.
“KABAR BAHAGIA BANGET. MENIKAH TANPA BERTEMU? 2 hari lalu tiba2 di video call sama saudaraku @theabduljabbars yg ngabarin udah mau balik ke NZ karena selama aku di Padang beliau sedang ada kegiatan di Bandung namun tiba2 muncul dilayar seorang wanita,” tulis Arie Untung pada keterangan video di Instagramnya.
BACA JUGA:Â Ungkap Kisah Hijrah di Seminar Muslimah, Peggy Melati Sukma: Ini Alasan Saya
“Aga kaget karena istri beliau Kak Silvia tahun lalu dipanggil Allah. Ternyata wanita itu tetehku tetanggaku @peggymelatisukma_khadijah yang mengumumkan mereka baru aja menikah,” sambungnya.
Mendengar kabar pernikahan Peggy dan Syaikh Reza, Arie pun mengaku kaget. Ia bahkan mengaku salut dengan kedua sahabatnya ini lantaran menikah tanpa bertemu.
“Aku kaget sampe melongo. Sontak, baru pulang dari bandara balik lagi ke bandara. Menyalami dua pendakwah besar Indonesia dan NZ yang bertemu karna Allah, yang menikah tanpa bertemu,” bebernya.
“Kisah nya ajaib yg menurutku mengharukan dng kuasaNya dipertemukan dari segala ketidak mungkinan,” lanjutnya.
Dalam kanal YouTube Cerita Untungs, Peggy mengatakan bahwa dirinya dan Reza memiliki misi dan visi yang sama. Keduanya sama-sama ingin bertemu Allah dan Rasul melalui jalan berdakwah yang saat ini mereka tekuni.
“Jalan hijrah ini betul-betul teteh niatkan sebagai jalan yang bisa mencapai Allah dan Rasulnya. Allah amanahi jalan dakwah ini, Allah amanahi banyak aktivitas keumatan. Alhamdulillah Allah kasih teteh sendiri selama ini, begitu juga dengan abang,” kata Peggy
“Alhamdulillah Allah pertemukan dalam tatanan yang sama, yang sama-sama menyandang amanah ini. Punya misi dan visi yang sama. Sama-sama ingin bertemu Allah dan Rasul,” sambungnya.
Perkenalan keduanya bermula pada 2014. Kala itu, Peggy sedang menjalankan safari dakwah ke New Zealand dan Australia. Sayangnya, karena waktu yang sempit keduanya tidak bisa bertemu.
Pada Januari 2023, Reza yang berstatus duda menghubungi Peggy dan memperkenalkan dirinya. Pada komunikasi pertamanya ini, pria tersebut langsung menjelaskan profilnya dan mengungkapkan niatnya untuk taaruf.
“Beliau to the point di tahap awal mengirimkan pesan, menyampaikan bermaksud taaruf kondisi saya seperti ini, saya sudah sendiri. Ini profil saya dan menanyakan apakah teteh masih sendiri atau menikah dan menyampaikan ini bukan untuk berlama-lama karena secara syariah nggak bisa,” jelas Peggy.
BACA JUGA:Â Pernah Diusir, Ini Sekelumit Pengalaman Peggy Melati Sukma dalam Berdakwah
“Nggak bisa komunikasi panjang, nggak ada video call, hanya melalui WhatsApp. Teteh juga merespon, menyampaikan juga profil teteh,” tambahnya.
Reza kemudian berkunjung ke Indonesia. Momen itu menjadi pertemuan pertamanya dengan Peggy. Keduanya langsung memutuskan untuk menikah.
“Dari bandara langsung akadnya bismillah malam itu,” tutur Peggy.
Syekh Reza pun menyampaikan rasa syukur mendapatkan pendamping. Ia menilai, Peggy memiliki pandangan yang sama terhadapnya karena aktif menjalankan aktivitas dakwah.
“Cari pendamping yang bisa memberikan kekuatan baru, ketenangan hidup,” kata Reza. []
SUMBER: INSTAGRAMÂ