INI adalah Bek Leicester City, Wesley Fofana. Apa yang menarik dari dia?
Pertama, ia bermain di Premier League, dan klubnya saat ini berada di posisi 3 klasemen.
Kedua, ia tetap memainkan pertandingan dengan tetap melakukan ibadah shaum Ramadhan!
Fofana sendiri berterima kasih kepada Liga Utama Inggris karena mengizinkannya berbuka puasa selama Ramadhan di tengah pertandingan.
BACA JUGA: Ini Nasihat Seorang Ulama Inggris kepada Pesepakbola muslim di Liga Champion
Pertandingan Leicester melawan Crystal Palace pada Senin malam dihentikan sebentar di babak pertama untuk memberi kesempatan Fofana dan bek Palace Cheikhou Kouyate berbuka puasa.
“Itulah yang membuat sepak bola indah,” kata Fofana dalam sebuah posting di Twitter setelah pertandingan di mana dia berterima kasih kepada liga serta kiper Palace, dan Palace Vicente Guaita, yang menunda melakukan tendangan gawang untuk memungkinkannya berbuka.
Penghentian sendiri itu disepakati sebelum pertandingan oleh wasit Graham Scott. Hal Ini dianggap pertama kalinya terjadi dalam sejarah Liga Primer.
Buat Wesley Fofana, ini merupakan pertandingan ketiganya bersama Leicester pada bulan Ramadhan. Semuanya ia lakoni sebagai starter dan semuanya pula ia jalani sembari tetap berpuasa di atas lapangan.
Pada dua pertandingan Leicester sebelum ini, Brendan Rodgers selaku manajer Leicester rupanya juga memberi kesempatan kepada Fofana yang sedang menjalankan ibadah. Fofana bisa berbuka puasa di 15 menit akhir kala kontra Southampton, sementara saat menghadapi West Brom pemain bersangkutan sudah ditarik Rodgers di menit ke-60 agar bisa berbuka puasa.
BACA JUGA: Inilah 3 Pesepakbola Muslim Berprestasi di Liga Inggris
Rodgers menggambarkan penampilan bek berpaspor Prancis itu sebagai “pemain yang luar biasa” mengingat ia sedang berpuasa.
“Saya telah bekerja dengan banyak pemain dengan pengabdian pada keyakinan mereka dan bagi banyak orang hal itu memberi mereka kekuatan,” kata Rodgers setelah pertandingan melawan West Brom.
“Wesley menemukan kekuatan luar biasa untuk terus bermain dan berlatih selama Ramadan. Dia adalah bakat khusus dan pemain besar bagi kami. ” []
SUMBER: FIRSTPOST