AFGHANISTAN—Pemimpin Taliban Afghanistan Haibatullah Akhundzada dilaporkan telah merilis ’pesan khusus’ kepada rakyat Afghanistan, Ahad (26/2/2017). Akhundzada menyeru rakyat Afghanistan untuk menanam lebih banyak pohon sebagai bekal dunia dan akhirat, Arabnews melaporkan.
“Pesan khusus” atas nama Akhundzada merupakan langkah baru Taliban yang baru-baru ini telah menerbitkan beberapa laporan resmi pada berbagai masalah. Seperti laporan tentang korban sipil, operasi militer yang akan datang, dan peristiwa penarikan pasukan Soviet di tahun 1980-an.
Akhundzada yang juga seorang ulama, diyakini telah bersembunyi sejak menjadi pemimpin Taliban sejak Mei 2016 lalu, pasca kematian pendahulunya akibat serangan pesawat tak berawak AS di Pakistan.
Dalam pesan khusus tersebut, Akhundzada mendesak warga sipil Afghanistan dan anggota Taliban untuk “Menanam satu atau beberapa pohon berbuah atau tak berbuah. Tujuannya untuk memperindah lingkungan dan mendapatkan manfaat dari ciptaan Allah SWT.”
Sejak penarikan pasukan tempur asing pada 2014 lalu, lambat laun Taliban berhasil mendapatkan keuntungan. Saat ini Taliban telah mampu memperbaiki kondisi Afghanistan sekitar 40 persen. []